Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kitagawa Pesona Bali, Tempat Wisata Bernuansa Pulau Dewata di Wonogiri

Kompas.com - 19/10/2021, 20:32 WIB
Kistin Septiyani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masyarakat Wonogiri kini tak perlu jauh-jauh ke Bali untuk merasakan nuansa Pulau Dewata tersebut. Suasana Bali kini dapat dirasakan di Kitagawa Pesona Bali.

Obyek wisata dan restoran ini terletak di Jalan Mbelik Gede, Patemon, Kayuloko, Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

"Saya mendirikan Kitagawa Pesona Bali ini awalnya sebagai fasilitas untuk orang tua jompo yang saya santuni," tutur pemilik Kitagawa Pesona Bali, Suparno, saat dihubungi Kompas.com, Senin (18/10/2021).

Lebih lanjut, Suparno mengungkapkan bahwa lansia yang ia santuni belum pernah berwisata ke Pulau Bali. Oleh sebab itu, ia ingin menghadirkan fasilitas bernuansa Bali yang bisa mereka nikmati.

Baca juga: Tempat Wisata Dekat Angkringan Griyo Aji Somo Wonogiri, Ada Bali Lainnya

Akses dan lokasi Kitagawa Pesona Bali

Kitagawa Pesona Bali, Sidoharjo, Wonogiri, Jawa Tengah DOK. Instagram.com/kitagawa_pesonabali Kitagawa Pesona Bali, Sidoharjo, Wonogiri, Jawa Tengah DOK. Instagram.com/kitagawa_pesonabali

Kitagawa Pesona Bali berjarak sekitar 24 kilometer (km) dari pusat Kabupaten Wonogiri.

Obyek wisata ini dapat dicapai menggunakan kendaraan pribadi dengan waktu tempuh sekitar 30 menit dari Alun-alun Giri Krida Bakti Wonogiri.

"Kalau dari alun-alun sekitar 30 menitan. Saya rasa setengah jam cukup kalau dari alun-alun," kata Suparno.

Akses menuju restoran tersebut pun cukup mudah, lantaran dilalui jalan lintas provinsi. Wisatawan bisa menggunakan kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat.

Restoran ini beroperasi setiap hari pukul 10.00 - 16.00 WIB. Mereka bisa melakukan reservasi secara daring melalui akun Instagram resmi Kitagawa Pesona Bali.

Baca juga: Rute ke Angkringan Griyo Aji Somo, Rumah Makan Bernuansa Jawa-Bali di Wonogiri

Fasilitas dan atraksi di Kitagawa Pesona Bali

Kitagawa Pesona Bali, Sidoharjo, Wonogiri, Jawa Tengah DOK. Instagram.com/kitagawa_pesonabali Kitagawa Pesona Bali, Sidoharjo, Wonogiri, Jawa Tengah DOK. Instagram.com/kitagawa_pesonabali
Pihak pengelola berusaha semaksimal mungkin untuk menyuguhkan fasilitas khas Pulau Dewata.

Wisatawan dapat menjumpai bangunan bernuansa bali di kawasan tersebut. Ada pula patung-patung yang memperkaya nuansa Bali di tempat ini.

Restoran ini menyediakan ruang pertemuan atau meeting room untuk pengunjung yang ingin mengadakan acara-acara tertentu. 

Selain itu, ada juga pertunjukan tari dan budaya yang diadakan secara berkala.

"Rencana ke depannya, saat situasi dan kondisi sudah kondusif, kami berencana untuk mengadakan pertunjukan tersebut secara rutin setiap hari," jelas Suparno.

Baca juga: Tips Wisata ke Angkringan Griyo Aji Somo Wonogiri, Bawa Baju Renang

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com