Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Aktivitas di Pantjoran PIK, Cobain Kuliner Legendaris hingga Beli Skincare

Kompas.com - 10/10/2022, 12:01 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Berkunjung ke Pantjoran Pantai Indah Kapuk (PIK) di Jakarta Utara bisa jadi opsi buat kamu yang masih bingung ingin menghabiskan akhir pekan ke mana.

Sebab di tempat ini ada sederet aktivitas menyenangkan, mulai dari cobain kuliner legendaris sampai foto-foto cantik di berbagai spot Instagramable khas nuansa Chinatown.

Baca juga:

Lalu apa saja yang bisa dilakukan Pantjoran PIK?

1. Cobain aneka kuliner

Berburu kuliner tentunya selalu jadi sesi paling menyenangkan saat berwisata. Nah, di Pantjoran PIK tersedia aneka tenant yang menjajakan kuliner legendaris hingga kudapan kekinian.

Beberapa di antaranya seperti AHAW yang menyajikan jajanan khas Pontianak, seperti Ce Hun Tiau, Cakwe Garing, Es Kacang Merah, Jali Mutiara hingga Es Ketan Hitam.

Nuansa chinatown di kawasan Pantjoran PIK Jakarta UtaraKompas.com/Wasti Samaria Simangunsong Nuansa chinatown di kawasan Pantjoran PIK Jakarta Utara

Berikutnya ada Es Goyang Kenangan, Roti Srikaya Ajong khas Singkawang, Cakwe Katong, Siomay, Teh Kotjok, Din Tai Fung, Ponggol Nasi Lemak, toko kue legendaris sejak 1936 Maison Weiner, dan Kong Djie Coffee yang khas dari Belitung.

Lalu ada pula kudapan kekinian seperti Baby Crab, Duragan, Gong Cha, Hoy Tod yang mejajakan aneka seafood omelette termasuk oyster, dan beragam dessert menarik lainnya.

Buat yang lagi pengen cobain makanan non-halal, tersedia juga sejumlah tenant yang menjual olahan babi seperti kerupuk babi Ajong, Siomay Ayung, Nasi Campur Afuk, Kam's Roast dan beberapa lainnya.

Baca juga: Cara ke Pantjoran PIK Naik Transjakarta dan Shuttle Bus

Adapun kisaran harga, untuk minuman seperti es teh manis dibanderol mulai Rp 8.000, air mineral mulai dari Rp 7.000. Kemudian untuk jajanan dingin seperti es goyang dibanderol mulai Rp 20.000-an.

Selanjutnya untuk seporsi kudapan asin, seperti seafood omelette, kentang goreng, cireng, siomay, gyoza, dibanderol mulai dari Rp 20.000 sampai dengan Rp 40.000-an.

Sedangkan untuk seporti makanan berat seperti lontong sayur, nasi gulai, nasi rendang, nasi hainan, dan lain sebagainya, dibanderol mulai dari Rp 30.000-an sampai Rp 70.000-an seporsinya.

Sedikit tips, agar berhemat dan bisa mengalokasikan dana untuk mencicip kuliner lainnya, kamu bisa membawa botol minum dari rumah sebelum ke sini.

2. Foto-foto cantik

Dengan arsitektur dan konsepnya yang unik serta kental akan nuansa Chinatown, Pantjoran PIK punya berbagai spot foto Instagramable yang mudah ditemukan.

Nuansa Chinatown di Pantjoran PIK Jakarta UtaraKompas.com/Wasti Samaria Simangunsong Nuansa Chinatown di Pantjoran PIK Jakarta Utara

Kamu bahkan bisa bergaya dengan latar mural artistik yang berada di dekat toilet. Atau berpose di depan pagoda dan Dewi Kwan Im yang ikonik.

Sekilas tips, mungkin kamu bisa mengatur jadwal kunjungan ke Pantjoran PIK saat sore menjelang malam hari, untuk mendapat pencahayaan yang bagus dari gemerlap warna-warni lampion yang mulai dinyalakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com