Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Wisata di Riyadh, Kota Modern di Arab Saudi

Kompas.com - 26/07/2023, 17:29 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebagai ibu kota Arab Saudi, Riyadh tidak hanya memiliki pencakar langit, tapi juga pusat kebudayaan. Kota ini berjarak sekitar sembilan jam penerbangan dari Jakarta.

Country Manager Southeast Asia, Saudi Toursim Authority, Shazlin Ahmad mengatakan bahwa Riyadh disebut juga sebagai kota modern di Arab Saudi.

Baca juga:

"Kalau mau berwisata ke Arab Saudi, Riyadh bisa dikunjungi karena di sana sudah modern. Banyak gedung-gedung tinggi dan akses transportasinya mudah," kata Shazlin kepada Kompas.com di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Rabu (19/7/2023).

 

Meskipun sudah berkembang menjadi kota modern, wisatawan tetap bisa menikmati wisata sejarah di Riyadh, misalnya dengan mengunjungi museum dan galeri.

Di Riyadh, wisatawan dapat mengetahui bagaimana sejarah perkembangan Arab Saudi, serta dapat membayangkan bagaimana perkembangan masa depan negara tersebut.

Transportasi umum di Riyadh, ada yang gratis

Ilustrasi jalan di Kota Riyadh, Arab Saudi.Dok. Unsplash/Mishaal Zahed Ilustrasi jalan di Kota Riyadh, Arab Saudi.

Di Riyadh sudah tersedia sejumlah moda transportasi umum, seperti bus dan kereta api, bahkan ada juga yang gratis.

"Di Riyadh, sekarang ada kereta api gratis, bentuknya seperti MRT (Moda Raya Terpadu) yang ada di Jakarta," kata Shazlin.

Tidak hanya itu, di Riyadh juga terdapat bus gratis yang melayani penumpang di dalam kota.

"Askes transportasi umum gratis ini bisa menggunakan kartu. Kartu ini bisa dibeli saat tiba di bandara," kata Shazlin.

Baca juga:

Pilihan lainnya, wisatawan bisa menyewa mobil. Mobil tersebut nantinya bisa diakses langsung dari bandara, atau bisa juga dijemput sesuai lokasi kesepakatan dengan jasa penyewaan mobil.

Wisatawan juga bisa naik transportasi online (daring) seperti Careem, Uber, Bolt, ataupu Jeeny. Tarif naik transportasi online di Riyadh yakni sekitar 30 riyal saudi atau sekitar Rp 120.351 per 15 menit perjalanan.

Selanjutanya, wisatawan bisa menumpangi taksi dengan tarif awal 5 riyal saudi atau sekitar Rp 20.058. Setelahnya tarif taksi dipatok 2 riyal saudi atau sekitar Rp 8.000 per kilometer.

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com