Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang Tutup Sementara Akibat Kebakaran Hutan

Kompas.com - 09/09/2023, 14:49 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) melanda sejumlah gunung di Indonesia pada musim kemarau 2023 ini.

Setelah Bromo, Arjuna-Welirang, dan Sumbing, kali ini Gunung Lawu di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur juga terjadi kebakaran pada.

Dilansir dari Kompas.com, Sabtu (9/9/2023), terjadi kebakaran hutan di kawasan hutan lindung Gunung Lawu petak 33A, RPH Manyul, BKPH Lawu Utara.

Baca juga: 15 Larangan pada Pendakian Gunung Lawu via Candi Cetho

Akibat kebakaran tersebut, jalur pendakian ke puncak Gunung Lawu ditutup sementara. Jalur yang tutup tak hanya Cemara Sewu di Kabupaten Magetan, Jawa Timur. 

Jalur Cemara Kandang di Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tenghah juga tutup.

Lawu via Cemara Kandang tutup sementara

Adapun penutupan jalur pendakian tersebut merupakan tindak lanjut dari surat Perhutani tanggal 9 September 2023.

Surat tersebut berisi:

  1. Dalam rangka antisipasi kebakaran hutan serta keamanan dan keselamatan para pendaki maupun masyarakat yang beraktivitas di Gunung Lawu, maka jalur pendakian melalui pintu masuk Cemara Kandang dan Cetho agar dilakukan penutupan sementara sambil menunggu pemberitahuan lebih lanjut
  2. Penutupan jalur pendakian Puncak Lawu diberlakukan terhitung mulai Hari Sabtu tanggal 9 September 2023 pukul 20.00 WIB sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan
  3. Memasang pengumuman penutupan sementara, baik di pintu masuk pendakian maupun melalui media sosial
  4. Dimohon tetap menyiagakan petugas di pintu masuk jalur pendakian untuk antisipasi pendaki yang belum tahu pengumuman penutupan

Puncak Gunung Lawu, Hargo Dumilah.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Puncak Gunung Lawu, Hargo Dumilah.

Adapun penutupan jalur pendakian Lawu via Cemara Kandang ini dibenarkan oleh pengelola jalur pendakian dari Anak Gunung Lawu bernama Budi Santoso.

“Jalur pendakian ditutup,” kata dia kepada Kompas.com, Sabtu (9/9/2023) melalui pesan WhatsApp.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com