Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapura Buka 3 Taman Terapi Baru, Bisa untuk Lansia dan Anak-anak

Kompas.com - 14/10/2023, 09:45 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Singapura sudah membuka tiga taman terapi (therapeutic garden) baru sejak Rabu (11/10/2023). Ketiganya adalah Yishun Pond Park (Taman Yishun Pond), Sembawang Park (Taman Sembawang), dan Sun Plaza Park (Taman Sun Plaza).

Taman ini bisa digunakan oleh para lanjut usia (lansia) dan anak-anak berkebutuhan khusus.

Baca juga:

"Masing-masing taman ini hadir dengan fitur unik yang dirancang memenuhi beragam kebutuhan pengunjung, mulai dari lansia, pasien rawat jalan rumah sakit, hingga anak-anak berkebutuhan khusus," bunyi keterangan resmi dari situs web National Parks Board Singapura, dikutip Sabtu (14/10/2023).

Dengan adanya tiga taman baru tersebut maka taman terapi di Negeri Singa secara total berjumlah 13 taman. 

National Parks Board Singapura menargetkan untuk membuka hingga 30 taman sepanjang tahun 2023. Nantinya akan dibuka dua taman terapi baru yaitu Punggol Park (Taman Punggol) dan West Coast Park (Taman West Coast).

Berikut rincian informasi terkait ketiga taman terapi baru di Singapura;

Taman terapi baru di Singapura

1. Taman Yishun Pond

Ilustrasi Yishun Pond Park atau Taman Yishun Pond, salah satu taman terapi baru di Singapura. Dok. National Parks Board Ilustrasi Yishun Pond Park atau Taman Yishun Pond, salah satu taman terapi baru di Singapura.

Taman seluas 1.900 meter persegi ini terletak di samping Rumah Sakit Khoo Teck Puat. 

Desain taman ini memadukan elemen-elemen terapi hortikultura dengan aktivitas rehabilitatif, cocok untuk pengunjung umum dan pasien rawat jalan rumah sakit. 

Beberapa fasilitas yang ada, antara lain jembatan yang bisa diakses pengguna kursi roda, tangga untuk terapi, dan perlengkapan kebugaran.

Baca juga:

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com