Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pantai Jelenga di Sumbawa Barat, Salah Satu Pantai Terbaik Indonesia Versi Lonely Planet

Kompas.com - 08/01/2024, 13:45 WIB
Susi Gustiana,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

SUMBAWA, KOMPAS.com - Salah satu tempat wisata yang pas untuk dijelajahi adalah Pantai Jelenga di Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, dengan pasirnya yang berwarna putih.

Selain indah, Pantai Jelenga juga memukau wisatawan dengan ombak terbaik menjajal olahraga surfing atau selancar.

Berjarak sekitar 30 kilometer (km) dari pusat Kecamatan Taliwang, perjalanan menuju pantai ini harus melewati perkampungan penduduk, perbukitan, dan lahan pertanian warga.

Baca juga: Pantai Pink Bima, Surga di Ujung Timur Pulau Sumbawa

Wisatawan dapat naik sepeda motor atau mobil melewati ladang dan lahan pertanian warga yang cantik dan hijau.

Menuju Pantai Jelenga

Jalan aspal sambil menikmati hijaunya pemandangan dapat memberi imajinasi dan pengalaman baru bagi pengunjung sebelum menikmati pantai.

Sesekali, pengendara harus berhenti untuk memberi jalan bagi kelompok kerbau milik warga yang menyeberang, dalam perjalanan menuju pantai yang dianggap sebagai surga selancar itu.

Wisatawan akan disambut masyarakat desa Jelenga yang ramah, sopan dan baik. Warga desa setempat rata-rata bekerja sebagai nelayan dan mengembangkan pariwisata.

Setibanya di Pantai Jelenga, pengunjung akan langsung disambut oleh hamparan pasir putih. Garis pantai yang membentang dan melengkung, seolah membuat mata tak mau berkedip.

Keindahan Pantai Jelenga

Pantai ini juga terkenal sebagai pantai yang memiliki sunset yang indah. Jika ingin menikmati indahnya sunset, duduklah di pasir lembut dan rasakan pantulan hangatnya cahaya mentari yang kemerahan.

Diki mengungkapkan kekagumannya dengan apa yang dimiliki oleh Pantai Jelenga. Suguhan indahnya alam membuatnya tak mau beranjak dari pantai tersebut.

Baca juga: Gubernur NTB Berencana Perbanyak Direct Flight ke Lombok-Sumbawa

"Indah ya. Pasirnya putih dan ombaknya jadi surga bagi peselancar," kata Diki Minggu (7/1/2024).

Menurutnya, berjalan di pasir putih yang sekilas tampak seperti butiran merica sambil menikmati ombak menyapu jejak kaki, serta menatap bentang alam pemandangan yang hijau berbukit seketika mendatangkan ketenangan jiwa.

Diki menyebut, wisatawan mancanegara pecinta olahraga air menamai Pantai Jelenga sebagai "Scar Reef" karena gelombangnya berbentuk seperti gulungan karpet yang tinggi.

Selain ombak yang menawan, Jelenga juga menawarkan penyewaan alat snorkeling untuk menikmati panorama bawah laut dengan harga yang terjangkau.

Wisatawan berselancar di pantai Jelenga Sumbawa Barat Papu Daeng Oyang Wisatawan berselancar di pantai Jelenga Sumbawa Barat

Wisatawan juga dapat menikmati dan berkeliling melihat hutan bakau di sebelah selatan pantai menggunakan perahu boat dengan harga yang juga masih terjangkau.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com