Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Kompas.com - 10/05/2024, 19:00 WIB
Krisda Tiofani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Cuaca di mayoritas daerah di Indonesia terasa panas. Selain memilih tempat wisata dalam ruangan, kamu juga dapat menyesuaikan waktu ke luar dari rumah.

Misalnya, datang ke tempat terbuka, seperti taman, pada sore hari. Biasanya, suhu panas perlahan menurun ketika sore hari.

Baca juga: Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Ruang terbuka hijau seperti taman, banyak ditemui di Yogyakarta. Selain nyaman dan sejuk, taman ini juga gratis dikunjungi.

Bisa menjadi pilihan tempat nongkrong atau olahraga gratis di Yogyakarta. Simak rekomendasinya berikut ini.

Taman gratis di Yogyakarta

1. Taman Legawong

Bila datang pada sore hari, kamu bisa menikmati pemandangan langit sekita Taman Legawong yang mulai menggelap.

Terdapat banyak tanaman hijau di sekeliling taman. Belum lagi Sungai Wong yang juga tampak dari lokasi ini sehingga membuat suasana kian adem.

Angkringan juga tersedia di Taman Legawong. Kamu bisa mampir dan menikmati jajanan di gazebo taman.

Lokasi Taman Legawong berada di Pandeyan, Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca juga: 6 Taman Nasional di Indonesia yang Dapat Pengakuan UNESCO

2. Embung Langensari

Ruang terbuka di Yogyakarta ini menyediakan jalur lari, panggung terbuka, beberapa tempat duduk, dan kolam ikan.

Kamu bisa bersantai di tempat duduk di bawah pohon taman atau berolahraga pada sore hari, ketika matahari terasa tak begitu terik.

Tidak ada tiket masuk Embung Langensari. Kamu hanya perlu menyiapkan biaya parkir Rp 2.000 bila membawa kendaraan.

Lokasinya berada di Jalan Kusbini Nomor 35, Klitren, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca juga: Ngabuburit di Yogyakarta, Bisa ke Embung Nglanggeran dengan Panorama Indah

3. Taman Kearifan UGM

Taman Kearifan UGM. DOK. UGM Residence Taman Kearifan UGM.

Sejuknya udara bisa dinikmati di Taman Kearifan UGM pada pagi hari. Suasana yang sama juga masih dapat dirasakan ketika sore hari.

Wisdompark atau Taman Kearifan UGM ini berlokasi di kawasan kampus Universitas Gajah Mada (UGM), terbuka juga untuk masyarakat umum.

Selain bersantai, pengunjung bisa berolahraga atau melakukan outbound bersama di ruang terbuka ini.

Lokasi tepatnya berada di Jalan Prof. DR. Drs Notonagoro, Karang Malang, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca juga: 5 Tempat Wisata Malam Yogyakarta Dekat Dengan UGM

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com