Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tahun Ini, Bunga Sakura di Jepang Bakal Mekar Lebih Awal

KOMPAS.com - Musim semi di Jepang diperkirakan akan datang lebih awal. Ini artinya bunga-bunga sakura juga berpotensi bermekaran lebih awal.

Adapun bunga sakura yang bermekaran diketahui merupakan fenomena yang terjadi ketika musim semi di Jepang datang.

Jika bukan masa pandemi, mungkin wisatawan dari berbagai belahan dunia akan berbondong-bondong datang ke Negeri Sakura untuk menyaksikan moment ikonik ini.

Melansir Soranews (16/1/2022), situs cuaca Jepang Weathernews menjadi yang pertama menyampaikan prakiraan cuaca tahun ini.

Menurut prediksi mereka, musim semi akan tiba lebih awal, tidak hanya di Tokyo, namun juga di seluruh Jepang.

Artinya, tidak lama lagi pohon Somei Yoshino, yaitu varietas sakura paling populer di Jepang, akan segera mekar.

  • 5 Urban Legend Jepang Paling Terkenal dengan Kisahnya yang Mengerikan
  • Jepang Perketat Perbatasan hingga Akhir Februari 2022

Berdasarkan ramalan tersebut  dapat diperkirakan bahwa musim sakura di Jepang akan mulai pada 15 Maret, 2022.

Kota Tokyo dan Hiroshima dilaporkan menjadi tempat pertama untuk menikmati mekarnya bunga sakura.

Sementara itu, siklus pembungaan akan terus berlanjut di seluruh negeri tak lama setelah tanggal tersebut.

Musim sakura diperkirakan terjadi lima hingga 10 hari lebih awal dari waktu rata-rata yang tercatat sejak tahun 1991-2020.

Adapun tanggal perkiraan mekarnya bunga sakura, di masing-masing wilayah, yaitu:

  • Kagoshima: 23 Maret
  • Fukuoka: 16 Maret
  • Kochi: 21 Maret
  • Hiroshima: 15 Maret
  • Osaka: 22 Maret
  • Nagoya: 18 Maret
  • Kanazawa: 25 Maret
  • Tokyo: 18 Maret
  • Nagano: 1 April
  • Niigata: 1 April
  • Sendai: 31 Maret
  • Akita: 8 April
  • Aomori: 15 April
  • Sapporo: 23 April
  • Kushiro: 8 Mei

Kemudian, tanggal untuk situs-situs wisata, antara lain:

Sebagian besar dari tanggal perkiraan ini akan mirip atau sedikit lebih cepat dari perkiraan pertama tahun lalu, yang mana awal musim diprediksi akan terjadi di Tokyo pada 18 Maret.

Meskipun, pada akhirnya awal musim tiba lebih awal dari yang diharapkan, yaitu pada 14 Maret.

Ketika suhu pada bulan Februari hingga Maret lebih tinggi dari biasanya, seperti yang diperkirakan terjadi tahun ini, pembungaan cenderung terjadi lebih awal dari biasanya.

Sehingga ada kemungkinan, tahun ini bunga sakura akan mulai membuka kelopaknya lebih awal dari yang diperkirakan.

https://travel.kompas.com/read/2022/01/17/204700727/tahun-ini-bunga-sakura-di-jepang-bakal-mekar-lebih-awal

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke