Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bangkok Thailand Akan Resmi Disebut Krung Thep Maha Nakhon

KOMPAS.com - Kantor Royal Society Thailand (ORST) mengumumkan perubahan nama resmi Ibu Kota negara tersebut dari Bangkok menjadi Krung Thep Maha Nakhon.

Meski demikian, nama Bangkok yang sudah lebih dulu dikenal masih akan tetap diakui ke depannya. 

Kabinet Pemerintahan Thailand pada Selasa (15/2/2022), telah menyetujui rancangan pengumuman dari Kantor Perdana Menteri soal nama-nama negara, wilayah, zona administratif, dan ibu kota yang diperbarui, seperti diusulkan oleh ORST.

Adapun nama Krung Thep Maha Nakhon belum berlaku efektif sampai selesai diperiksa oleh komite yang bertugas memeriksa semua rancangan undang-undang, melansir Bangkok Post, Rabu (16/2/2022).

Kabinet juga meminta panel untuk mempertimbangkan observasi tambahan dari Kementerian Luar Negeri.

Dalam pengumuman ORST, Krung Thep Maha Nakhon akan menjadi nama resmi Ibu Kota Kerajaan Thailand.

Namun, nama Bangkok tetap dimasukkan dengan ditempatkan di dalam tanda kurung, sehingga menjadi Krung Thep Maha Nakhon (Thailand). 

Dari pengumuman yang sama, ORST juga memperbarui ejaan resmi untuk negara lain.

Hal tersebut termasuk Rome dan Roma untuk Ibu Kota Italia, perubahan nama ibu kota Myanmar dari Yangon menjadi Nay Pyi Taw, dan perubahan nama Kerajaan Nepal menjadi Republik Demokratik Federal Nepal.

  • Thailand Terapkan Lagi Skema Turis Asing Bebas Karantina Per 1 Februari 2022
  • 8 Tempat Wisata Aneh dan Menarik yang Bisa Dikunjungi di Thailand

Wakil juru bicara pemerintah Thailand, Ratchda Dhanadirek, pada hari Rabu (16/2/2022), mengatakan bahwa tidak ada yang berubah dari penamaan Ibu Kota Thailand. 

"Nama Thailand Krung Thep Maha Nakhon hanya akan digunakan sebagai nama resmi. Nama Bangkok masih akan diakui dalam tanda kurung," demikian tertulis dalam laman Facebook miliknya.

Sementara itu, dalam unggahan resminya di Facebook, ORST juga menyampaikan bahwa kedua nama itu tetap bisa digunakan, baik Krung Thep Maha Nakhon maupun Bangkok.

Pernyataan diunggah setelah pengumuman perubahan nama tersebut menuai kritik publik.

Pengumuman yang disetujui oleh rapat kabinet mingguan pada hari Selasa (15/2/2022) itu, mengatakan pada komite ORST mengenai kamus geografis internasional.

Kamus tersebut terdiri atas para pakar dari Kementerian Luar Negeri, yang telah memperbarui ejaan negara, wilayah, zona administratif, dan ibu kota agar lebih sesuai dengan situasi saat ini.

Panel itu kemudian menyerahkan daftarnya ke Kantor Perdana Menteri untuk merilis pengumuman.

  • 7 Kuil di Bangkok yang Wajib Dikunjungi, Ada Patung Buddha dari Emas
  • 6 Museum di Bangkok, Belajar Sejarah Thailand sampai Koin Zaman Batu

Draf pengumuman tersebut berarti akan menghapus pengumuman Perdana Menteri tentang nama negara, wilayah, zona administratif dan ibu kota tertanggal 9 November 2001, menggunakan pengumuman ORST soal pembaruan nama-nama pada 1 September 2021.

Untuk diketahui, nama Bangkok telah digunakan secara resmi sejak November 2001 melalui pengumuman ORST.

Sebutan ini berasal dari daerah lama Bangkok, yang sekarang menjadi bagian dari wilayah metropolitan ibu kota yang lebih besar, yaitu distrik Bangkok Noi dan Bangkok Yai.

Oleh karena itu, secara historis, nama "Bangkok" telah biasa digunakan dalam waktu yang lama.

https://travel.kompas.com/read/2022/02/16/223940227/bangkok-thailand-akan-resmi-disebut-krung-thep-maha-nakhon

Terkini Lainnya

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke