Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Denting Gamelan Saron di Aula Fiera Milano City, Milan

Kompas.com - 07/04/2017, 07:03 WIB

Hal itu memang dimanfaatkan secara maksimal oleh KBRI Roma selaku penginisiasi stan Indonesia.

Meski demikian, berbagai tujuan wisata andalan Indonesia lainnya seperti Lombok, Pulau Komodo, Yogyakarta, dan Tanjung Puting, juga gencar dipromosikan.

Perwakilan Hotel Indonesia Group, Cindy Angelique, yang ambil bagian di acara ini menyatakan kepuasannya atas animo tinggi pengunjung terhadap berbagai paket yang ditawarkan.

Sementara itu, Alessandro Manganaro dari PACTO, menyebutkan langkah untuk mempromosikan Indonesia melalui Pameran La Borsa Internazionale del Turismo ini sangat tepat.

Hal itu mengingat waktu pelaksanaannya merupakan masa-masa di mana pelaku perjalanan merencanakan liburan musim panas mereka.

Pameran ini merupakan salah satu ajang promosi pariwisata terbesar di Italia dan telah dilaksanakan setiap tahun di Milan sejak 1980.

Dibuka untuk umum hanya pada hari pertama, sedangkan pelaksanaan hari kedua dan ketiga difokuskan sebagai wahana pertemuan bisnis para pelaku usaha di bidang pariwisata.

Tahun ini, diperkirakan sebanyak lebih dari 1.500 hosted buyers dan 2.000 perusahaan dari berbagai belahan dunia ikut berpartisipasi.

Saat ini, turis Italia menjadi penyumbang devisa pariwisata terbesar ke-enam di Eropa, setelah Inggris, Perancis, Jerman, Belanda dan Rusia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com