Seperti yang bisa Anda perkirakan bahwa disini cuaca sangatlah dingin. Saat musim panas datang, temperatuh cuaca bisa mencapai 32 derajar Fahrenheit atau setara dengan titik beku air. Kemudian saat musim dingin datang, suhu akan turun jauh lebih rendah sekitar rata-rata 40 derajat Fahrenheit.
Kutub Utara adalah tanah yang ekstrem. Karena sumbu miring Bumi saat berputar mengelilingi matahari, sinar matahari konstan atau tidak hadir sama sekali tergantung musimnya, menurut National Geographic.
Saat musim panas, matahari akan selalu berada di atas cakrawala di Kutub Utara. Hal itu berarti matahari terbenam selama 24 jam.
Saat musim dingin, matahari selalu berada di bawah cakrawala. Seluruh wilayah kutub utara akan dalam kegelapan total selama total 24 jam.
Di Kutub Utara sendiri hanya mengalam satu kali matahari terbir dan terbenam setiap tahun yakni di equinox bulan Maret dan equinox bulan September.
Menurut ilumwan NASA, Iklim kutub utara juga bisa berubah akibat pemanasan global. Tercatat bahwa suhu dan mencairnya lapisan es di Kutub Utara telah mengkhawatirkan ekosistem dengan satwanya dan dikhawatirkan permukaan laut akan naik dan membanjiri kota-kota di pesisir.
Apakah Kutub Utara menjadi tempat Santa Claus berkumpul?
Tentu saja! Namun tidak di Kutub Utara Geografis karena lapisan es yang akan selalu bergeser membuat sulit untuk emngoperasikan tempat seluruh hadiah natal.
Sebaliknya, tempat Santa Claus berkumpul terletak di Kutub Utara yang berbeda, Kutub Utara, New York yang merupakan desa di kota Wilmington. Di sini, pengungjung bisa menjelajahi desa cahaya sambil menonton pertunjukan live musik bertemakan natal sambil duduk bersama sang Santa Claus.
Fakta menarik bahwa terdapat Kutub Utara di Amerika yang dapat dikunjungi para wisatawan yakni Alaska. Walaupun belum dijadikan sebagai basecamp para Santa Claus tetapi kota ini terkenal dengan dekorasi Natal dan rumah Santa Claus.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.