Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata ke TMII Jakarta, Ada Promo Tiket Beli 1 Gratis !

Kompas.com - 22/06/2020, 09:09 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) kembali buka pada Sabtu (20/6/2020). Pada pembukannya, tak semua wahana dapat dikunjungi.

Manager Taman Burung dan Museum Fauna Komodo, Peter Combo mengatakan, masyarakat dapat berkunjung ke TMII untuk menikmati wahana-wahana yang telah dibuka misalnya anjungan, taman burung, dan museum fauna Indonesia komodo.

Baca juga: Protokol New Normal TMII, Pengunjung Wajib Pakai Masker dan Beli Tiket Online

"Tentu saja kami buka dengan protokol kesehatan dan tidak semua wahana wisata di Taman Mini dapat dikunjungi, beberapa wahana yang belum dibuka saat ini Teater I-Max Keong Mas dan kolam renang Snowbay Waterpark, dan beberapa wahana lainnya," kata Peter dalam Live Streaming "Sosialisasi Kenormalan Baru Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sabtu (20/6/2020).

Tak hanya itu, masyarakat juga bisa mendapatkan promo yaitu beli satu gratis satu untuk tiket masuk TMII, Taman Burung, dan Museum Fauna Indonesia Komodo.

Melalui akun instagram resminya @ilovetamanmini, pihak TMII menginformasikan adanya promo buy 1 get 1 yang berlaku mulai 20-30 Juni 2020.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hallo #Sobatbudaya Ada kabar gembira nih.. TMII akan buka kembali pada tanggal 20 Juni 2020. 1 tiket berlaku untuk 2 orang dari tanggal 20 - 30 Juni 2020.. Berlaku untuk pintu masuk dan semua wahana. Dalam masa new normal ini akan ada pembatasan jumlah pengunjung, sobat bisa melakukan pembelian tiket melalui website tmii. Tetap patuhi protokol kesehatan covid-19 yaa Jaga diri dan keluargamu Indonesia bisa bebas Corona! . . #staysafe #stayhome #stayhealthy #beAware #againstcorona #lawancorona #dirumahsaja #tmii #tamanminiindonesiaindah #tamanminijakarta #pesonaindonesia #wonderfulindonesia #enjoyjakarta #visittmii #visitjakarta #Indonesiabebascorona #indonesia #cucitangan #newnormal #normalbaru

A post shared by Taman Mini Indonesia Indah (@ilovetamanmini) on Jun 18, 2020 at 6:04pm PDT

Manajer Informasi TMII Ira membenarkan informasi tersebut.

"Iya benar kami ada promo buy one get one free tiket, beli satu tiket gratis satu tiket," kata Ira seperti dikutip Kompas.com, Minggu (21/6/2020).

Harga tiket masuk TMII saat ini yaitu Rp 20.000 per orang, mobil Rp 20.000, bus atau truk Rp 40.000.

Sementara untuk pengendara sepeda motor dikenakan harga tiket masuk Rp 15.000 dan sepeda Rp 1.000.

Para pengunjung juga diwajibkan menjalankan protokol kesehatan di antaranya menggunakan masker, membawa hand sanitizer, dan jaga jarak.

Baca juga: TMII Buka, Teater Keong Emas dan Snowbay Water Park Belum Beroperasi

Adapun waktu operasional TMII juga mengalami perubahan yaitu pukul 08.00-20.00 WIB untuk pintu masuk.

Sementara itu untuk wahana dioperasikan mulai pukul 08.00-16.00 WIB.

Calon pengunjung bisa membeli tiket melalui reservasi online di laman resmi Taman Mini atau bisa langsung mengunjungi ticket.tamanmini.com

Namun, bagi masyarakat yang belum sempat melakukan reservasi online, dapat datang langsung ke TMII dan menuju loket tiket.

Pihak TMII memastikan akan ada kotak sterilisasi uang untuk menunjang protokol kesehatan.

"Akan ada kotak sterilisasi untuk uang bagi pengunjung yang membawa uang kertas. Kami sarankan membayar dengan non tunai dan dapat dilayani dengan kartu," ujar Peter, Sabtu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga Mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga Mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com