Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/09/2020, 21:31 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi


BOGOR, KOMPAS.com - Kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, menjadi surga tersendiri bagi sejumlah wisatawan yang datang.

Hawa dingin dan sejuk, ditambah panorama alam bukit dan pegunungan yang bisa dinikmati hampir di sepanjang jalan, membuat kawasan Puncak begitu tersohor hingga pelancong mancanegara.

Tak heran jika kawasan tersebut kerap dibanjiri wisatawan dari berbagai daerah untuk berlibur, meski di tengah pandemi Covid-19.

Salah satu destinasi wisata di kawasan Puncak yang cukup menarik minat adalah hadirnya Restaurant yang terletak di Royal Safari Garden, Cisarua.

Baca juga: 5 Tempat Wisata di Bogor yang Buka Saat Ini

Restoran yang satu ini menawarkan sesuatu yang berbeda. Tak seperti kebanyakan tempat lain. Di restoran ini, pengunjung dapat melihat berbagai koleksi satwa sambil menyantap hidangan.

Marketing Communications Manager Royal Safari Garden Dian Sagita mengeklaim, De’savanna Restaurant bisa disebut sebagi satu-satunya restoran di Indonesia yang memiliki exhibit satwa asal Afrika, seperti zebra, meerkat, lama, nyala, lemur ekor cincin, dan patagonia mara.

"Ini menjadi daya tarik keunggulan tempat kami. Pengunjung bisa melihat langsung satwa-satwa asal Afrika itu sambil makan," ujar dia, Rabu (23/9/2020).

Dian melanjutkan, di area restoran ini juga terdapat beberapa spot foto yang unik dan instagramable.

Baca juga: 5 Alternatif Glamping di Bogor, Cocok untuk Staycation Saat Pandemi

Khusus pengunjung De’savanna Restaurant dengan minimal pembelanjaan Rp 100.000, mereka bisa mendapatkan gratis satu tiket rekreasi minigolf dan memancing.

Sementara itu, bagi pengunjung dengan minimal pembelanjaan Rp 150.000, mereka mendapatkan diskon 30 persen untuk Africa Adventure ticket.

"Jadi tempat ini sangat cocok untuk mengabadikan momen kebersamaan bersama keluarga tercinta," sebutnya.

Penerapan protokol Kesehatan

Pada masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) pra-adaptasi kebiasaan baru yang ditetapkan pemerintah daerah setempat, restoran ini tetap diizinkan buka.

Meski begitu, ada sejumlah catatan yang harus dipenuhi oleh manajemen restoran, salah satunya membatasi jam operasional sampai pukul 19.00 WIB.

Dian mengatakan, De’savanna Restaurant telah menerapkan protokol kesehatan secara ketat sesuai Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 61 tentang Protokol Kesehatan dalam pelaksanaan PSBB Pra-Adaptasi Kebiasaan Baru.

Selain membatasi jumlah pengunjung, setiap tamu yang datang diwajibkan memakai masker.

Baca juga: Itinerary Road Trip 3D2N di Jawa Barat dari Bogor ke Bandung

Lalue untuk menjamin kebersihan, mulai dari proses pemesanan, pengolahan, sampai penyajian makanan, semua staf termasuk koki menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap.

Penyemprotan disinfektan juga dilakukan secara rutin serta terdapat batas jarak antrian antarpengunjung.

"De'savanna Restaurant juga menyiapkan hand sanitizer electric tanpa harus disentuh dan buku menggunakan scan QR code," kata Dian.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

Travel Update
Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Jalan Jalan
Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Travel Update
Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Jalan Jalan
Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Travel Update
Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Travel Update
Tren 'Revenge Travel' Turun Drastis pada 2024

Tren "Revenge Travel" Turun Drastis pada 2024

Travel Update
5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

Hotel Story
6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

Jalan Jalan
Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Jalan Jalan
Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Travel Update
Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Jalan Jalan
KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

Travel Update
6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

Travel Tips
Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com