Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/09/2021, 18:06 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

 

KOMPAS.comWisata Nepal van Java Dusun Butuh di Desa Temanggung, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah sudah dibuka kembali sejak satu pekan lalu.

“Buka tapi masih tahap simulasi, sesuai anjuran dari Forum Pesona Magelang di bawah Dinas Pariwisata Kabupaten Magelang,” ungkap Kepala Dusun Butuh Lilik Setiyawan, Minggu (26/9/2021).

Baca juga: Daftar Hari Libur Nasional Tahun 2022, Catat untuk Persiapan Liburan

Adapun, pembukaan kembali Dusun Butuh bagi wisatawan beriringan dengan penetapan syarat berkunjung yakni sebagai berikut:

  • Wisatawan perlu perhatikan kuota maksimal kunjungan yakni sekitar 1.000 orang per hari
  • Wajib mematuhi protokol kesehatan yang ketat seperti memakai masker, menjaga jarak, rajin cuci tangan, dan tidak berkerumun
  • Wajib sudah divaksin Covid-19 minimal dosis pertama

Lilik mengatakan bahwa persyaratan tersebut sudah sesuai dengan arahan dari Bupati Kabupaten Magelang Zaenal Arifin.

“Untuk aturan vaksin sendiri, belum sepenuhnya bisa diterapkan karena masih ada beberapa pengelola dan pengunjung yang belum (divaksin). Tapi ada toleransi yaitu wajib protokol kesehatan ketat selama di sini,” jelas dia.

Baca juga: Nepal van Java Kini Punya Patung Naga, Ini Maknanya

Nepal van Java sudah ramai kunjungan

Meski baru sepekan dibuka kembali, Lilik mengaku bahwa kunjungan ke Nepal van Java sudah cukup ramai.

Sekitar 3.000 wisatawan telah berkunjung kembali ke kawasan wisata di kaki Gunung Sumbing itu. Namun, jumlah tersebut berdasarkan perhitungan akumulatif pada kunjungan hari biasa dan akhir pekan.

Baca juga: Jelajahi 6 Surga Indonesia, Bali Salah Satunya

“Iya lumayan terpantau ramai. Karena baru seminggu tahap simulasi ini, jadi belum bisa dibuat rata-ratanya. Sementara sekitar 3.000-an, dan untuk hari biasa tidak seramai akhir pekan,” kata Lilik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com