Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/12/2021, 15:15 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Country Manager VITO Perancis Ekawati Moncarre mengatakan, Perancis kerap menjual suvenir edisi spesial berkaitan dengan acara olahraga yang sedang digelar.

“Banyak sekali produk yang dibuat selama ada acara-acara di Perancis. Tapi waktu ada acara internasional, banyak juga restoran yang membuat menu spesial berhubungan dengan acara yang digelar,” ungkap dia.

Ekawati menuturkan hal tersebut dalam Konferensi Internasional Mandalika bertajuk “Infinity Experiences of Nature and Sport Tourism” pada Rabu (1/12/2021).

Sebagai informasi, Perancis kerap mengadakan acara olahraga setiap tahunnya baik itu berskala nasional maupun internasional.

Beberapa di antaranya adalah Tour de France, FIFA World Cup pada 1938 dan 1998, UEFA European Football Championship pada 1960, 1984, dan 2016, MotoGP pada 2021, Grand Prix de France, dan Vendee Globe Sailing Race.

Baca juga: 

“Waktu ada acara internasional, banyak restoran membuat menu spesial misalnya bikin burger bergambar daerah Perancis waktu World Cup. Juga buat botol wine edisi spesial,” jelas Ekawati.

Dia melanjutkan, setiap produk yang dijual sebagai suvenir merupakan produk lokal dari masing-masing daerah di Perancis. Ini membuatnya menjadi nilai tambah tersendiri bagi gelaran acara itu.

Adapun penyelenggara acara olahraga memanfaatkan acaranya untuk mempromosikan produk lokal dari seluruh Perancis.

Terkait gelaran acara olahraga seperti MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pihak-pihak terkait bisa mencontoh Perancis.

“Perancis adalah negara yang banyak adakan acara olahraga internasional maupun lokal. Ini membuat Perancis sangat berpengalaman, ini menarik (kita) bisa belajar bagaimana Perancis enggak cuma membuat acara tapi punya nilai tambah yang berguna untuk penduduk lokal setempat,” pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

Travel Update
Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Jalan Jalan
Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Travel Update
Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Jalan Jalan
Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Travel Update
Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Travel Update
Tren 'Revenge Travel' Turun Drastis pada 2024

Tren "Revenge Travel" Turun Drastis pada 2024

Travel Update
5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

Hotel Story
6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

Jalan Jalan
Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Jalan Jalan
Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Travel Update
Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Jalan Jalan
KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

Travel Update
6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

Travel Tips
Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com