Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Itinerary Wisata Yogyakarta 2 Hari 1 Malam, Pantai dan City Tour

Kompas.com - 14/03/2022, 13:01 WIB
Ulfa Arieza ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

4. Candi Prambanan

Wisata selanjutnya terletak agak jauh dari Kota Yogyakarta, yakni Candi Prambanan yang berada di Kranggan, Bokoharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman.

Kompleks Candi Hindu terbesar di dunia ini sudah ditetapkan sebagai sebagai Warisan Budaya Dunia (world heritage) oleh UNESCO, seperti dikutip dari situs Balai Pelestarian Cagar Budaya DIY.

Candi Prambanan memiliki tiga halaman yang ditata dengan memusat atau pola konsentris. Setiap halaman dibatasi dengan pagar keliling.

Pada halaman I atau pusat, terdapat 16 candi antara lain, tiga candi utama (Candi Brahma, Candi Siwa, Candi Wisnu), dan tiga candi wahana (Candi Garuda, Candi Nandi, Candi Angsa). Selanjutnya, dua candi apit (apit utara dan apit selatan), empat candi kelir, dan empat candi patok.

Baca juga: Resmi, Candi Prambanan dan Borobudur Jadi Tempat Peribadatan Dunia

Pada halaman II terdapat Candi Perwara (pengiring) yang berjumlah 224 dengan. Candi-candi tersebut tidak semuanya dalam kondisi utuh karena sebagian besar telah runtuh.

Sedangkan, di halaman III tidak ditemukan candi, hanya terdapat sebagian struktur gapura dan pagar.

5. Beli oleh-oleh di Malioboro

Setelah menjelajahi berbagai obyek wisata, jangan lupa membeli buah tangah dari pedagang di Malioboro.

Para pedagang menjajakan aneka suvenir dari kerajinan tangan, tas, kaos, jam tangan, sandal, kalung, gelang, dan lainnya.

Jalan Malioboro wajib dimasukkan ke dalam daftar wisata dekat Stasiun Tugu Yogyakarta, terutama jika kamu pertama kali mengunjungi Yogyakarta.Shutterstock/Jon Chica Jalan Malioboro wajib dimasukkan ke dalam daftar wisata dekat Stasiun Tugu Yogyakarta, terutama jika kamu pertama kali mengunjungi Yogyakarta.

Perlu diketahui, saat ini pedagang di Malioboro telah menempati lokasi baru yang sudah disiapkan oleh Pemda DIY yakni Teras Malioboro 1 yang dulunya adalah Gedung Bioskop Indra dan Teras Malioboro 2 yang dulunya merupakan Gedung Dinas Pariwisata.

Baca juga: Rute dan Harga Tiket Masuk Ledok Sambi di Yogyakarta

Sebelum menempati lokasi baru ini, para pedagang menempati trotoar di sepanjang jalan Malioboro. Kegiatan membeli oleh-oleh ini sekaligus mengakhiri rangkaian wisata dua hari satu malam di Yogyakarta. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com