Tempatnya luas sekali dan ada banyak spot foto yang bisa dieksplore. Di masing-masing spot foto, telah diberi tanda pijakan berfoto agar dapat menghasilkan foto yang memiliki efek 3 dimensi.
Ini adalah wahana utama yang ada di Cimory Dairyland Prigen Pasuruan. Tak hanya peternakan sapi yang ada di sini, melainkan ada pula hewan ternak seperti ayam, angsa, burung merpati, domba garut, dan lainnya.
Anak-anak bisa mengelus-elus sapi perah sekaligus memberinya minuman/makanan yang telah disediakan. Para pengunjung juga bisa memberi makan rusa dengan makanan wortel yang dapat dibeli di kios Dairyland.
Di dalam Dairyland, tersedia area bermain seperti Moo Moo Train yakni pengalaman naik kereta api untuk anak kecil.
Baca juga: Panduan Wisata ke Taman Safari Prigen, Harga Tiket, Jam Buka, dan Rute
Di sini juga ada kolam renang, cocok untuk anak-anak yang ingin berenang setelah puas bermain di Cimory Dairyland.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.