KOMPAS.COM – Bertempat di lereng Gunung Lawu, Telaga Sarangan merupakan salah satu tempat wisata di Kabupaten Magetan, Jawa Timur.
Dilansir dari Kompas.com, Rabu (01/06/2022), pengunjung di Telaga Sarangan dapat melakukan berbagai macam aktivitas, di antaranya berkuda, naik speed boat, naik becak air, dan wisata kuliner aneka hidangan unik, seperti sate kelinci dan emping melinjo.
Baca juga:
Di sekitar Telaga Sarangan juga terdapat banyak hotel, sehingga pengunjung bisa menginap agar lebih leluasa dalam menjelajahi tempat wisata ini.
Hotel yang berada di Jalan Raya Telaga Sarangan, RT.06/RW.01, Magetan, Jawa Timur, ini berjarak sekitar 700 meter dari Telaga Sarangan.
Untuk sampai Telaga Sarangan, wisatawan dapat berjalan kaki selama kira-kira sembilan menit.
Selain itu, waktu check-in di tempat menginap ini pulul 14.00 WIB, sedangkan waktu check-out pukul 12.00 WIB. Harga sewanya mulai dari Rp 160.000.
Baca juga: Rute Menuju Telaga Sarangan Magetan, Bisa Lewat Jalan Ini
Hampir sama seperti tempat menginap sebelumnya, Hotel Handini Sarangan juga beralamat di Jalan Raya Telaga Sarangan, RT.06/RW.01, Magetan, Jawa Timur.
Wisatawan yang menginap di hotel ini bisa berjalan kaki menuju Telaga Sarangan selama kira-kira sembilan menit.
Tersedia dua pilihan kamar, yaitu Regular dan Standard. Harga menginap per malamnya mulai dari Rp 200.000.
Baca juga: Harga Tiket Telaga Sarangan Magetan serta Jam Buka dan Fasilitasnya
Telaga Mas International Hotel terletak di Jalan Raya Telaga Sarangan, RT.07/RW.01, Magetan, Jawa Timur.
Jarak dari penginapan ini ke Telaga Sarangan adalah 700 meter, sehingga pengunjung dapat menempuh perjalanan kaki selama sembilan menit untuk mencapai lokasi telaga.
Harga sewanya mulai dari Rp 467.000. Tersedia dua pilihan kamar, yaitu Deluxe dan Deluxe Family.
Untuk kamar Deluxe, tersedia satu double bed atau twin bed, sedangkan untuk tipe Delxue Family tersedia dua double bed.
Baca juga: Menikmati Sisi Lain Keindahan Telaga Sarangan dari Atas Jeep
Di dekat Telaga Sarangan, ada pula Hotel Pantes yang berada di Jalan Raya Telaga Sarangan, RT.07/RW.01, Magetan, Jawa Timur.
Sama dengan hotel-hotel yang disebutkan sebelumnya, Hotel Pantes juga berjarak 700 meter dari Telaga Sarangan dan para pengunjung dapat menempuh perjalanan kaki selama sembilan menit untuk mencapai telaga.
Terdapat empat jenis pilihan kamar di hotel ini, yaitu Standard Double, Twin Bed, Triple, dan Villa 2.
Untuk tipe Standard Double, Twin Bed, dan Triple, harga menginapnya mulai dari Rp 477.000.
Sementara untuk Villa 2 harga sewanya bisa mencapai Rp 1 juta.
Baca juga: Dorong Wisata Ramah Lingkungan, Pemkab Magetan Siapkan Perahu Listrik di Telaga Sarangan
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.