Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Sudah Boleh Main Air di Pantai Ancol

Kompas.com - 19/11/2022, 12:04 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Wisatawan yang berkunjung ke Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, sudah boleh bermain air di pantai. Sebelumnya kegiatan ini tidak diizinkan karena terkait protokol kesehatan pandemi Covid-19.

"Sudah bisa (main air di pantai), tapi tetap ada pembatas air dan enggak bisa terlalu jauh," kata Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Ariyadi Eko Nugroho kepada Kompas.com, Sabtu (19/11/2022).

Baca juga:

Eko menambahkan bahwa seluruh pantai yang ada di taman rekreasi tersebut sudah dibuka, di antaranya Pantai Festival dan Pantai Bende.

Jam buka dan harga tiket Pantai Ancol

Dilansir dari laman resminya, harga tiket masuk ke Pantai Ancol mulai dari Rp 25.000 per orang, sedangkan tiket kendaraan mobil mulai Rp 25.000 dan tiket kendaraan motor mulai Rp 15.000. 

Adapun kunjungan ke Pantai Ancol pada akhir pekan terbagi menjadi dua sesi yakni Sesi 1 pukul 06.00-11.00 WIB dan Sesi 2 pukul 11.00-16.00 WIB. 

Baca juga:

Pengunjung juga diimbau memperhatikan jam operasional Taman Impian Jaya Ancol.

Jam buka pintu gerbang utama adalah pukul 06.00-20.00 WIB, sedangkan jam buka kawasan taman dan pantai adalah pukul 06.00-21.00 WIB.

Syarat berkunjung ke Ancol

Ilustrasi Taman Impian Jaya Ancol.DOK KEMENTERIAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF Ilustrasi Taman Impian Jaya Ancol.

Taman rekreasi ini merapkan syarat berkunjung sesuai Keputusan Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 118 Tahun 2022. 

Pengunjung wajib menggunakan aplikasi PeduliLindungi, dan hanya pengunjung berkategori hijau di aplikasi tersebut yang boleh masuk. 

Baca juga:

Pengunjung berusia di bawah 12 tahun diperbolehkan masuk, namun wajib didampingi orangtua dan menunjukkan bukti vaksinasi minimal dosis pertama.

Selama berwisata, pengunjung wajib memakai masker dengan benar dan menjaga jarak. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com