KOMPAS.com - Air Terjun Tumpak Sewu jadi salah satu wisata alam unggulan yang ada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
Wisatawan bisa menyaksikan keindahan air terjun yang mengalir dari tebing. Tak hanya satu aliran, melainkan barisan aliran air terjun.
Keindahan air terjun ini bisa disaksikan dari spot panorama. Namun, wisatawan juga bisa turun mendekat ke air terjun melalui jalan setapak.
Baca juga: Bertualang ke Air Terjun Tumpak Sewu, Wow Indahnya...
Dari kawasan bawah, Air Terjun Tumpak Sewu akan terlihat lebih megah karena tampak menjulang tinggi dan lebar.
Meski begitu, wisatawan yang hendak turun ke bawah harus hati-hati saat melalui jalan setapak karena butuh kemampuan fisik.
Adapun, terdapat tiga pintu masuk dan akses jalan menuju Air Terjun Tumpak Sewu, yakni via Coban Sewu (Malang), serta pintu Lumajang dan Goa Tetes.
Untuk turun ke area bawah air terjun, maka akses yang disarankan adalah melalui Air Terjun Tumpak Sewu via Lumajang.
Baca juga: 3 Hal Ini Harus Diperhatikan Saat ke Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang
Tempat wisata ini tepatnya berada di Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur.
Lokasinya tidak jauh dari jalan utama Lumajang-Malang via selatan, sehingga mudah dijangkau, termasuk dengan kendaraan umum.
Jika dari Lumajang, pengunjung cukup berkendara di jalan utama tersebut. Sebelum sampai gapura perbatasan Malang-Lumajang, di kiri jalan nanti ada gang dengan tulisan "Air Terjun Tumpak Sewu". Belok kiri tinggalkan jalan utama dan perjalanan pun sampai tujuan.
Apabila berangkat dari Malang, susuri jalan utama menuju Lumajang via selatan. Gang itu nanti akan ditemukan di kanan jalan setelah gapura perbatasan Malang-Lumajang.
Baca juga: Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang Terkini
Menuju Air Terjun Tumpak Sewu juga bisa dilakukan dengan naik kendaraan umum, yakni bus jurusan Malang-Lumajang. Pengunjung tinggal turun di depan gang tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.