Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Penumpang Komersial Terbesar Dunia Milik Emirates Akan Mendarat di Bandara Ngurah Rai

Kompas.com - 29/05/2023, 12:47 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penerbangan perdana pesawat Airbus A380 dari Maskapai Emirates akan mendarat pertama kalinya di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali pada 1 Juni 2023.

Pesawat tersebut dijadwalkan melayani penerbangan rute Dubai-Denpasar pergi-pulang (PP) mulai Kamis (1/6/2023).

Informasi ini disampaikan Direktur Utama PT Angkasa Pura (AP) I, Faik Fahmi, sekaligus memastikan Bandara I Gusti Ngurah Bali siap menyambut kedatangan A380-800 yang dioperasikan Emirates.

Baca juga: Bali Jadi Tujuan Pertama Penerbangan Emirates A380 di Indonesia

"Kami sangat gembira Emirates memilih mendaratkan pesawat komersial terbesar di dunia, Airbus A380-800, untuk pertama kalinya di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali. Ini menjadi catatan bersejarah bagi Angkasa Pura I maupun Indonesia,” kata dia dalam rilis yang Kompas.com terima, Minggu (28/5/2023).

Pesawat penumpang komersial terbesar di dunia

Adapun pesawat Airbus A380-800 merupakan pesawat penumpang komersial terbesar di dunia yang beroperasi saat ini, baik dari sisi kapasitas maksimal maupun dimensi pesawat.

Rencananya, Emirates akan mengoperasikan dua tipe pesawat A380 di Indonesia, yakni tipe dua kelas (bisnis dan ekonomi), serta tipe tiga kelas (kelas satu, bisnis, dan ekonomi).

Untuk itu, Faik memaparkan sejumlah persiapan yang sudah dilakukan Kementerian Perhubungan bersama AP I dan Tim Emirates dalam menyambut kedatangan Airbus A380-800.

Persiapan sambut pesawat komersial terbesar di dunia

Salah satu persiapan adalah melaksanakan assessment fasilitas airside dan lanside di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali.

Kemudian, lanjut Faik, pergerakan penumpang dari pesawat ke terminal bandara atau sebaliknya juga telah disiapkan garbarata atau aviobridge dengan dua belalai untuk mengakomodasi pesawat Airbus A380-800.

Baca juga: Garuda Indonesia dan Emirates Kerja Sama, Perluas Jaringan hingga ke Eropa

Sedangkan untuk menangani penempatan Airbus A380-800, akan dilaksanakan pengaturan parkir pesawat di sekelilingnya.

Ilustrasi maskapai penerbangan Emirates.Dok. Emirates Ilustrasi maskapai penerbangan Emirates.

Parking stand ini, kata Faik, hanya dialokasikan untuk pesawat berbadan sedang (narrow body) guna mengakomodasi dimensi A380-800 yang memiliki rentang sayap sepanjang 79,5 meter.

"Bandara pun telah memenuhi spesifikasi untuk melayani penerbangan Airbus A380-800," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com