Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Bulan Terbaik untuk Wisata ke Jeju di Korea Selatan

Kompas.com - 23/06/2023, 12:54 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com -Wisatawan yang akan mengunjungi Pulau Jeju di Korea Selatan untuk pertama kalinya dianjurkan untuk tahu kapan waktu terbaik untuk datang. 

Menurut Deputy Director Global Marketing Department Jeju Tourism Organization, Ian (Kangil) RHEE, Pulau Jeju lebih tepat dikunjungi saat musim semi, sekitar bulan Maret-Mei, dan musim gugur, sekitar bulan September-November.

Baca juga:

"Kalau menurut saya, bulan-bulan terbaik dalam setahun adalah dari April sampai awal Juni. Sama September-minggu awal November, akan jadi waktu terbaik," kata Kangil dalam konferensi pers Korea Tourism Seminar Jeju Island 2023 di Jakarta, Rabu (21/6/2023).

Ia menjelaskan, saat bulan-bulan tersebut, suhu dan cuacanya sedang tidak terlalu panas dan juga tidak terlalu dingin sehingga baik untuk kunjungan wisatawan.

Selain cuacanya yang relatif sejuk, musim semi dan musim gugur adalah waktunya aneka tumbuhan dan bunga bermekaran di Jeju sehingga jalanan akan terlihat cantik. 

Bisakah wisata ke Jeju saat musim dingin?

Patung batu Dol Hareubang di Pulau Jeju, Korea Selatan tertutup salju.SHUTTERSTOCK/GLOBETROTTER KYLE Patung batu Dol Hareubang di Pulau Jeju, Korea Selatan tertutup salju.

Lalu, mengapa wisatawan sebaiknya tidak datang ke Jeju saat musim panas atau musim dingin?

"Musim panas di Jeju bisa lebih panas daripada di Jakarta. Jadi saya kalau dari Jakarta sepertinya tidak akan mencari tempat yang lebih panas ya untuk berlibur. Hindari musim panas," terangnya.

Lebih lanjut, kata dia, sebenarnya menghabiskan musim salju di Jeju cukup menyenangkan. Namun, pulau di Selat Korea ini tidak terlalu sering dan pasti dituruni salju.

"Musim dingin cukup menyenangkan, kadang-kadang ada salju di Jeju. Kami punya beberapa hari bersalju. Tapi kalau sengaja mencari musim dingin atau salju yang banyak, sebaiknya jangan ke Jeju," ujar Kangil. 

Pasalnya, kata dia, wisatawan tidak bisa mengharapkan salju turun terus-menerus saat musim dingin di Jeju.

"Jeju bukan tujuan wisata salju. Kadang ada lima hari atau 10 hari liat salju di sana, tapi lebih baik ke arah Gangchon," terang dia.

Baca juga:

Halaman:


Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com