Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Surabaya Disebut Kota Pahlawan? Simak Alasannya

Kompas.com - 09/11/2023, 16:40 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Masyarakat Indonesia memperingati Hari Pahlawan setiap 10 November. Jika berbicara mengenai Kota Pahlawan, pasti tidak dapat dipisahkan dari Surabaya yang dijuluki Kota Pahlawan?

Lantas, kenapa Surabaya disebut Kota Pahlawan? Simak ulasannya berikut ini.

Baca juga:

Untuk diketahui, Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta. Kota Metropolitan ini merupakan pusat bisnis, perdagangan, industri, dan pendidikan di kawasann timur Pulau Jawa.

Sebagai kota modern, Surabaya juga sarat akan nilai sejarah. Kamu juga bisa menjumpai beragam destinasi wisata menarik di Surabaya, mulai dari sejarah, budaya, pantai, taman, dan sebagainya.

Alasan Surabaya disebut Kota Pahlawan

Museum Sepuluh Nopember di Kota Surabaya, Jawa Timurhttps://bappeko.surabaya.go.id/ Museum Sepuluh Nopember di Kota Surabaya, Jawa Timur

Sejarah Kota Surabaya sudah kental dengan nilai kepahlawanan. Melansir dari situs Pemerintah Kota Surabaya, sejak awal berdirinya, kota ini memiliki sejarah panjang yang terkait dengan nilai-nilai heroisme.

  • Arti nama Surabaya

Adapun nama Surabaya juga bermakna heroik. Surabaya terdiri dari kata sura yang berarti berani dan baya bermakna bahaya.

Jika digabungkan, Surabaya berarti berani menghadapi bahaya yang datang, seperti dilansir dari situs Pemerintah Kota Surabaya.

  • Pertempuran Raja Wijaya 

Ada sejumlah peristiwa besar yang menggambarkan nilai kepahlawanan dalam sejarah panjang Surabaya. Mulanya adalah pertempuran Raden Wijaya melawan Pasukan Mongol pimpinan Kubilai Khan pada 1293 yang terkenal sangat kuat, dikutip dari situs Pemerintah Kota Surabaya.

Dikutip dari Kompas.com (6/1/2023), pasukan Kubilai Khan datang ke Jawa untuk menghukum Raja Kertanagara dari Kerajaan Singasari lantaran menolak tunduk kepada Kerajaan Mongol.

Namun, saat pasukan Kubilai Khan tiba di Jawa, Kertanagara sudah tewas di tangah Jayakatwang. Kedatangan pasukan Kubilai Khan itu, dimanfaatkan oleh Raden Wijaya, yang merupakan menantu Kertanagara, untuk balas dendam kepada Jayakatwang atas kematian mertuanya.

Raden Wijaya berhasil mempengaruhi pasukan Mongol itu untuk menumpas Jayakatwang. Dalam waktu singkat, Jayakatwang berhasil ditumpas oleh pasukan Mongol.

Akan tetapi, saat pasukan Mongol lengah, Raden Wijaya justru melancarkan serangan kepada merak. Alhasil, pasukan Kubilai Khan yang tidak siap, akhirnya kalah dalam pertempuran dan kembali ke Mongol.

Baca juga:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com