Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Lewatkan, Ini Rute Pawai Lampion Cap Go Meh di Singkawang

Kompas.com - 28/02/2018, 13:02 WIB
Kontributor Pontianak, Yohanes Kurnia Irawan,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

SINGKAWANG, KOMPAS.com - Rangkaian panjang perhelatan perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2569 di Kota Singkawang, Kalimantan Barat memasuki masa-masa puncaknya.

Rabu, 28 Februari 2018, atau tiga hari sebelum puncak acara, panitia menggelar pawai lampion pukul 19.00 dengan rute berkeliling Kota Singkawang. Salah satu sajian atraksi yang ditawarkan dalam puncak perhelatan akbar di kota kecil yang dikenal dengan seribu kelenteng ini.

Baca juga : Catat! Inilah Rute Pawai Tatung Cap Go Meh di Kota Singkawang

Humas Panitia Imlek dan CGM 2569, Yoris Anes mengatakan tahun ini peserta yang ikut berpartisipasi memeriahkan pawai lampion ini tak hanya dari kota Singkawang saja, tetapi dari luar Singkawang.

"Yang menarik pada tahun ini diikuti oleh peserta dari luar Singkawang, seperti dari Jawa, Bengkayang dan beberapa daerah lain," ujar Yoris, Rabu (28/2/2018) pagi.

Baca juga : Muri Segera Catatkan Rekor Baru Cap Go Meh di Singkawang, Apa Saja?

Yoris menambahkan, pawai lampion tersebut juga tidak hanya diikuti oleh masyarakat Tionghoa saja, tapi dari berbagai kalangan.

"Harapannya seluruh lapisan masyarakat mendapatkan kebahagiaan menyaksikan Pawai Lampion kali ini," ujarnya.

Gerbang Cap Go Meh terbesar di Kota Singkawang, Kalimantan Barat yang dihias dengan lampion dalam perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2569 tahun 2018. ARSIP PANITIA/EDO PAVO Gerbang Cap Go Meh terbesar di Kota Singkawang, Kalimantan Barat yang dihias dengan lampion dalam perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2569 tahun 2018.
Sebanyak 56 kendaraan hias dengan aksesoris lampion khas Imlek dan 9 replika naga lampion akan memeriahkan pawai ini. Untuk rute, seluruh peserta akan berkumpul terlebih dahulu di Kantor Wali Kota Singkawang.

Dari titik kumpul, peserta kemudian akan melewati Jalan Firdaus, Jalan Diponegoro, Jalan Sejahtera, Jalan Budi Utomo, Jalan Nusantara, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Kalimantan, Jalan Setia Budi, Jalan Niaga, Jalan Stasiun dan berakhir di Gedung Happy Building di Jalan GM Situt.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com