Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari Burger hingga Sushi, Ini 5 Kreasi Makanan Rendang Kekinian

Kompas.com - 04/04/2018, 18:27 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Kreasi makanan kekinian semakin berkembang. Kini banyak makanan tradisional yang dimodifikasi menjadi kudapan kekinian, termasuk rendang. Berbagai hidangan unik lahir dari hasil kreasi rendang.

Baca juga : Bosan Dengan Daging Sapi, Ini 6 Olahan Rendang Tak Biasa

Hidangan terenak di dunia versi CNN 2017 tersebut "disulap" menjadi kudapan khas Eropa, Asia, dan tentunya khas Nusantara. Berikut aneka hidangan kekinian berbahan dasar rendang yang dihimpun KompasTravel. 

1. Pizza Rendang

Pernah mencoba lezatnya suwiran rendang daging sapi pedas yang jadi topping pizza? Bagi yang bosan dengan hidangan rendang biasa, tampaknya panganan ini harus Anda coba. 

Pizza rendang terbuat dari roti pizza pada umumnya, namun diberi topping rendang yang dipadu dengan bawang bombay dan keju mozarella. Rasanya sudah pasti bikin kamu penasaran. 

Baca juga : Ternyata Rendang Asli Indonesia Ada yang Crispy!

Beberapa tempat untuk mencicipinya ialah di Kedai Kita, Bogor, atau di Citrus Restaurant di Hotel Novotel Semarang.

2. Sushi Rendang

Perpaduan hidangan khas Jepang dengan Indonesia bisa mengatasi Anda yang alergi hidangan laut. Meski perpaduan rasanya dominan rendang khas Indonesia. Sushi rendang dimakan dengan pelengkap layaknya sushi pada umumnya yakni wasabi hingga mayonnaise.

3. Burger Rendang

Tenderscrisp Rendang Deluxe (daging ayam) dan Doubles Rendang Deluxe (daging sapi) dari Burger King.BURGER KING Tenderscrisp Rendang Deluxe (daging ayam) dan Doubles Rendang Deluxe (daging sapi) dari Burger King.

Bayangkan potongan daging rendang yang penuh rempah disajikan dalam lapisan roti burger yang mengenyangkan. Hidangan ini telah familiar di Indonesia sejak 2013 di gerai Burger King.

Dari segi tampilannya, burger rendang memang tidak memiliki perbedaan dibanding buger biasa karena disajikan dengan roti, sayuran, dan daging. Hanya saja, daging burger ini merupakan daging rendang. Sehingga saat digigit, lidah akan merasakan sensasi cita rasa burger yang berbeda.

Anda bisa mencobanya di gerai Burger King dalam menu Tenderscrisp Rendang Deluxe dan Doubles Rendang Deluxe.

4. Spaghetti Rendang

Bosan dengan spaghetti bolognaise, carbonara, atau pesto? Kamu bisa mencoba spaghetti rendang yang cita rasanya sangat kaya empah.

Daging cincang dalam spaghetti digantikan oleh suwiran rendang, lengkap dengan bumbu rendang yang kental. Spaghetti rendang ini biasanya memiliki rasa yang agak pedas.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Promo Masuk Ancol Gratis mulai 1 Juni 2024, Simak Syaratnya

Ada Promo Masuk Ancol Gratis mulai 1 Juni 2024, Simak Syaratnya

Travel Update
Maskapai Ini Punya Penerbangan Bersama Anjing, Harganya Rp 97 Jutaan

Maskapai Ini Punya Penerbangan Bersama Anjing, Harganya Rp 97 Jutaan

Travel Update
Dieng Caldera Race 2024 Digelar mulai 7 Juni 2024

Dieng Caldera Race 2024 Digelar mulai 7 Juni 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Koryu Space Japan Foundation, Gratis Masuk

Cara Berkunjung ke Koryu Space Japan Foundation, Gratis Masuk

Travel Tips
Traveler Wajib Tahu, Ini Kelebihan E-Paspor ketimbang Paspor Biasa

Traveler Wajib Tahu, Ini Kelebihan E-Paspor ketimbang Paspor Biasa

BrandzView
Puas dengan Pelayanan, 98 Persen Jemaah Ingin Umrah Kembali Bersama Jejak Imani

Puas dengan Pelayanan, 98 Persen Jemaah Ingin Umrah Kembali Bersama Jejak Imani

Travel Update
Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai Kamis Ini di JCC Senayan

Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai Kamis Ini di JCC Senayan

Travel Update
Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Travel Update
Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

Jalan Jalan
Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Jalan Jalan
KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

Travel Update
Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Travel Tips
Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Travel Update
 Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com