Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Asam Urat dan Penangkalnya di Desa Sentra Emping Belinjo Magetan

Kompas.com - 19/04/2019, 20:10 WIB
Sukoco,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi


MAGETAN, KOMPAS.com - Tangan kanan Robinatun (38), warga Desa Purwosari, Kabupaten Magetan, Jawa Timur terlihat cekatan memposisikan buah belinjo yang masih panas di atas batu kali lebar yang digunakan sebagai alas.

Sepersekian detik kemudian sebuah batu memanjang yang dipegang tangan kirinya menggencet butiran putih bersih belinjo tersebut menyatu dengan belinjo lainnya yang sudah duluan digepengkan.

Untuk membuat satu keping belinjo sebesar telapak tangan dibutuhkan setidaknya 5 hingga 6 biji buah belinjo. Di Desa Purwosari yang berpenduduk hampir 5.000 jiwa tersebut, hampir separuh penduduknya berprofesi sebagai perajin emping belinjo.

Baca juga: Menteri Rini Borong Oleh-oleh di Banyuwangi

Kepala Desa Purwosari, Rojab mengatakan, keahlian membuat emping belinjo sudah turun temurun dari orang tua mereka.

"Desa sini memang menjadi sentra pembuatan emping belinjo sejak dulu. Rasa emping buatan warga sini beda dengan emping buatan daerah lain," ujarnya ditemui di Balai Desa Purwosari, Kamis (18/4/2019).

Untuk membuat sekeping emping belinjo, menurut Robinatun, dibutuhkan proses yang cukup rumit. Dari buah belinjo yang masih memiliki kulit luar harus dibersihkan dan dikupas kulitnya, proses berikutnya adalah membersihkan kulit keras yang melindungi daging belinjo dengan cara disangrai (digoreng tanpa minyak) atau dengan mesin pemisah kulit.

Baca juga: 6 Oleh-oleh yang Bisa Dibeli saat Liburan ke Flores NTT

Setelah daging buah belinjo terlepas dari cangkang buah, buah belinjo yang masih memiliki kulit ari kemudian direndam hingga kulit ari buah terkelupas. “Prosesnya masih ditiriskan lagi selama seminggu agar kadar air belinjo berkurang. Baru setelah itu digoreng pakai pasir dan diproses jadi emping belinjo,” katanya.

Jelang Ramadan, Harga Belinjo Melonjak Naik

Sayangnya 2 bulan terakhir Robinatun hanya mampu menghasilkan 3 hingga 5 kilogran emping belinjo dalam sehari. Harga buah belinjo yang meroket membuat perajin emping belinjo Desa Purwosari kesulitan mendapatkan bahan baku. “Biasanya 12 ribu, sekarang sudah 20 ribu, itu pun barangnya sulit didapat,” katanya.

Selain buah belinjo, kulit buah belinjo yang biasanya hanya seharga Rp 5.000 saat ini juga ikut melonjak naik menjadi Rp 12.000.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com