Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hati-hati, Lebih dari 1 Juta Ulasan Wisata Palsu Terdeteksi di TripAdvisor

Kompas.com - 24/09/2019, 19:00 WIB
Ni Putu Dinanty,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - TripAdvisor menurunkan peringkat 34.643 bisnis di situsnya karena menulis atau membayar pihak ketiga untuk membuat ulasan palsu pada 2018.

Lewat '2019 Review Transparency Report' yang dirilis oleh TripAdvisor,  disebutkan bahwa satu dari 50 ulasan yang dikirim ke situs perbandingan perjalanan adalah fiktif.

Situs web milik Amerika Serikat yang digunakan oleh 490 juta orang per bulan untuk membandingkan akomodasi, keramahtamahan, dan pilihan perjalanan, mengatakan bahwa 34.643 bisnis yang tercantum di TripAdvisor mengeksploitasi 1,4 juta ulasan palsu

Sebanyak 1,4 juta ulasan palsu atau setara 2,1 persen dari 66 juta ulasan yang diajukan pada 2018 terdeteksi melalui teknologi analisis otomatis dan moderasi manusia milik TripAdvisor.

"Saya pikir ini sangat bagus. Bisnis seperti TripAdvisor memiliki tanggung jawab untuk memastikan informasi yang mereka bagikan memiliki tingkat akurasi," ujar Dean Long, Kepala Eksekutif Asosiasi Akomodasi Australia 

Long menambahkan bahwa setiap situs perjalanan tidak bisa berdiam menjadi distributor informasi yang salah dan mengatakan itu bukan salah mereka.

Jika situs tersebut menjadi distributor ulasan palsu, Long menyebut situs tersebut harus bertanggung jawab.

Baca juga: Tulis Ulasan Palsu di TripAdvisor, Pria Italia Dibui 9 Bulan

Situs web yang menjajakan jasa pembuat ulasan palsu positif atau kritik negatif terhadap saingan juga semakin diawasi oleh regulator. Jasa pembuat ulasan palsu ini mudah ditemui di situs web terkenal seperti eBay dan Facebook.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com