Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banten Targetkan 3,5 Juta Kunjungan Wisata Selama Libur Sekolah dan Idul Adha

Kompas.com - 15/06/2023, 19:07 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Dinas Pariwisata Provinsi Banten menargetkan kunjungan wisatawan pada periode libur sekolah dan Idul Adha 2023 bisa mencapai angka 3,5 juta orang.

Target tersebut brerkaca dari libur panjang pada periode Lebaran beberapa waktu lalu. Saat itu, kunjungan wisatawan mencapai 6enam juta orang, melebihi target lima juta kunjungan. 

"Untuk libur lebaran Idul Adha dan sekolah ini sekitar 3,5 juta pengunjung," ujar Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Banten, Al Hamidi di kantornya, Rabu (14/6/2023), seperti dikutip dari Tribun Banten. 

Baca juga:

 

Ia menambahkan, salah satu alasan optimis angka kunjungan tersebut bisa tercapai adalah jarak tempuh wisatawan asal Jabodetabek ke Banten yang tidak terlalu lama.

Ini membandingkan dengan provinsi lain yang juga menjadi tujuan berlibur warga Jabodetabek, yakni Jawa Barat, yang menurutnya relatif memerlukan waktu perjalanan lebih lama. 

“Makanya yang berwisata ke Banten itu mayoritas pulang-pergi, tidak menginap. Itu karena akses jalan di kita sudah enak dan mudah,” ucapnya.

Setidaknya untuk memanjakan wisatawan yang akan berkunjung ke Banten.

Baca juga: Masjid Agung Banten, Ada Menara Unik Mirip Mercusuar

Penataan lebih dari 300 obyek wisata

Perjalanan menyusuri Sungai Cigenter, Taman Nasional Ujung Kulon. Perjalanan menyusuri Sungai Cigenter, Taman Nasional Ujung Kulon.

Al Hamidi menyebutkan, setidaknya ada sekitar 300 lebih obyek wisata di Banten yang menjadi sasaran penataan pada 2023, dari jumlah 1.088 obyek wisata yang terdata. 

Obyek wisata tersebut tersebar ke dalam beberapa kategori, termsuk wisata alam, buatan, religi, dan kuliner. 

Jumlah itu terdiri dari objek wisata alam, buatan, religi, pantai sampai wisata kuliner.

Baca juga:

Beberapa upaya penataan tersebut termasuk mengupayakan sertifikasi balawisata atau penjaga tempat wisata setempat.

Selain itu, juga memastikan tempat-tempat wisata di Banten bebas pungutan liar alias pungli, yang akan diperketat dalam hal sanksi. 

"Bilamana ada pelanggaran, itu diproses di meja hijau kasih efek jera. Tapi itu juga dapat dilakukan apabila telah banyak melanggar ketentuan, pungli terutama," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com