Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kroasia Akan Uji Coba Paspor Digital, Salah Satu yang Pertama di Eropa

Kompas.com - 07/10/2023, 07:08 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Kroasia termasuk salah satu negara pertama di Eropa yang akan melakukan uji coba paspor digital atau digital travel credentials (DTC atau dokumen perjalanan digital).

Uji coba ini bertujuan memfasilitasi perjalanan, sekaligus meningkatkan keamanan pelaku perjalanan melalui teknologi terbaru, dikutip dari Total Croatia News, Jumat (6/10/2023).

Baca juga:

"Proyek percontohan ini, yang memungkinkan warga Kroasia menjadi yang pertama di dunia yang menguji masa depan perjalanan dengan dokumen perjalanan digital, merupakan lompatan yang signifikan menuju modernisasi dan fasilitasi perjalanan serta digitalisasi lebih lanjut dari prosedur administratif, baik di Kroasia maupun di Uni Eropa," ujar Direktur Utama Agency for Commercial Activites, Jure Sertic, dikutip dari Total Croatia News.

Saat presentasi proyek ini di Zagreb, warga negara yang tertarik mencoba bisa mengunduh dokumen perjalanan mereka ke dalam aplikasi ponsel bernama Certilia.

Baca juga: Finlandia Jadi Negara Pertama yang Uji Coba Dokumen Perjalanan Digital

Ilustrasi Kota Dubrovnik di Kroasia.Dok. Unsplash/Patricia Jekki Ilustrasi Kota Dubrovnik di Kroasia.

Saat ini Certilia baru tersedia di Play Store, dan direncanakan akan tersedia di App Store pada akhir tahun 2023.

Setelah memasukkan identitas diri sesuai syarat di aplikasi tersebut, pelaku perjalanan akan bisa menggunakan paspor digital saat terbang dari Bandara Zagreb, dilansir dari Schengenvisainfo.com.

Tidak hanya itu, pengguna DTC juga akan menggunakan pintu keluar yang berbeda guna menghindari waktu menunggu. 

Baca juga:

Adanya DTC juga memungkinkan perjalanan yang lebih lancar dan cepat antar perbatasan tanpa mengorbankan keamanan. 

Ke depannya, jumlah negara dan jumlah penyeberangan perbatasan pun akan ditambah seiring berjalannya waktu.

Untuk diketahui, sebelum Kroasia, ada Finlandia yang telah melakukan uji coba dokumen perjalanan digital.

Baca juga: 3 Orang Ini Bisa ke Luar Negeri Tanpa Paspor, Simak Alasannya

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com