Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stasiun Terdekat dari PIM, Bisa Naik KRL

Kompas.com - 22/11/2023, 18:16 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Mencari stasiun terdekat dari PIM atau Pondok Indah Mall memungkinkan kita mengunjungi pusat perbelanjaan ini menggunakan Commuter Line atau kereta rel listrik (KRL).

Pusat perbelanjaan ini terdiri dari PIM 1,2, dan 3, dan memiliki outlet yang menyediakan berbagai kebutuhan.

Adapun PIM berlokasi di Jalan Metro Pondok Indah Kav IV/TA, Jakarta Selatan.

Baca juga: 10 Hotel dengan Bathtub di Jakarta Selatan, Ada yang Tarifnya Rp 400.000-an

Jika berencana naik KRL ke PIM atau menggunakan transportasi umum lainnya, simak panduan singkat berikut.

Stasiun terdekat dari PIM

Jika hendak naik KRL, stasiun terdekat dari PIM adalah Stasiun Kebayoran atau hanya berjarak sekitar 4,5 kilometer.

Stasiun ini berada di line atau rangkaian kereta Tanah Abang-Rangkasbitung.

Untuk mencapai PIM, kamu bisa berkendara selama sekitar 15 menit atau memanfaatkan sejumlah moda transportasi.

Jika menaiki ojek online, tarifnya sekitar Rp 15.000-Rp 20.000, tergantung jam operasionalnya.

Opsi lainnya adalah melanjutkan perjalanan dengan menaiki angkot KWK S03 - Pondok Labu dengan tarif sekitar Rp 6.000, menurut aplikasi Moovit.

Baca juga: 10 Tempat Liburan di Jakarta Selatan, Banyak Destinasi Baru

Kamu juga bisa berjalan kaki sekitar 650 meter ke Halte Busway Pasar Kebayoran Lama untuk naik Transjakarta 8 (Harmoni-Lebak Bulus) dengan tarif Rp 3.500, kemudian turun di Halte Pondok Indah 2. 

Adapun jika menaiki moda transportasi MRT, kamu bisa turun di Stasiun MRT Haji Nawi yang berlokasi sekitar 3 kilometer saja dari PIM, kemudian melanjutkan perjalanan dengan ojek online atau jaklingo 102 (Blok M-Lebak Bulus).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com