Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata ke Pulau Payung Bisa Ngapain Aja?

Kompas.com - 28/11/2023, 16:18 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setiap pulau di Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, punya daya tarik tersendiri untuk menggaet wisatawan. Pulau Payung, misalnya, memiliki daya tarik ekowisata.

Menurut General Manager Asha Resort, sebagai satu-satunya resor di Pulau Payung, pulau ini punya keindahan pantai yang alami. Ditambah, ekosistem hutan dan biota bawah lautnya masih dijaga dengan baik.

Baca juga: Waktu yang Tepat ke Pulau Payung, Hindari Akhir Tahun

Maka dari itu, alam Pulau Payung, khususnya di kawasan Asha Resort, banyak menarik wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara.

Ketua Subkelompok Pemasaran Pariwisata Dalam Negeri, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Jakarta, Triatin Permanik menyampaikan, kawasan Pulau Payung bebas didatangi oleh wisatawan.

Namun, jika hendak masuk area Asha Resort, wisatawan wajib melakukan reservasi kedatangan dulu.

“Pulau Payung luasnya sekitar 22 hektar, satu sampai dua hektar dari luas tersebut adalah kawasan penduduk lokal. Bebas masuk (untuk kawasan penduduk),” kata Triatin saat ditemui di Jakarta, Senin (27/11/2023).

Lantas, aktivitas apa saja yang bisa dilakukan jika berkunjung ke Pulau Payung?

Baca juga:

Aktivitas di Pulau Payung, dari snorkeling hingga naik ATV

Snorkeling  di Asha Resort, Pulau Payung, Kepulauan Seribu, Senin (27/11/2023).Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Snorkeling di Asha Resort, Pulau Payung, Kepulauan Seribu, Senin (27/11/2023).

Ketika memasuki area Pulau Payung, ada dua opsi kawasan yang bisa didatangi. Pertama, kawasan tempat tinggal penduduk setempat, dan, kedua, kawasan Asha Resort.

Jika memilih opsi pertama, aktivitas wisata yang bisa dilakukan di Pulau Payung yaitu bermain di tepi pantai.

Bila beruntung dan cuaca sedang cerah, wisatawan bisa menyaksikan pemandangan matahari terbenam dari bibir pantai.

Sementara itu, jika memilih opsi kedua, wisatawan bisa mencoba keliling hutan di kawasan Asha menggunakan ATV terlebih dahulu. Kemudian, wisatawan bisa coba mendayung kano di pinggir pantai.

Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan snorkeling di tengah laut dekat Pulau Payung Kecil.

Baca juga:

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com