JAKARTA, KOMPAS.com - 22 Juni 2018 merupakan peringatan HUT ke-491 DKI Jakarta. Jakarta yang dulu menjadi pusat pemerintahan Hindia Belanda menjadikan kota ini sebagai tempat yang memiliki sejarah penting di Indonesia.
Berkunjung sekaligus belajar sejarah tentang Jakarta bisa jadi alternatif untuk merayakan HUT ibu kota RI. Mari menengok Jakarta di masa lalu pada 5 kawasan wisata sejarah ini.
1. Kota Tua, Jakarta Barat
Di kawasan Kota Tua Jakarta, Anda bisa mengunjungi beberapa gedung peninggalan Belanda yang sekarang dialihfungsikan menjadi museum. Seperti Museum Sejarah Jakarta, Museum Wayang, Museum Bahari, dan Pelabuhan Sunda Kelapa.
Selain belajar sejarah dengan mengunjungi museum, Anda juga bisa menikmati arsitektur Belanda dengan bersepeda ontel dan menikmati hidangan khas Betawi seperti kerak telur.
2. Weltevreden, Jakarta Pusat
Anda bisa mengunjungi beberapa penginggalan yang saat ini masih bisa ditengok. seperti Gedung Kesenian Jakarta, Museum Kebangkitan Nasional, Rumah Raden Saleh, dan masih banyak lagi.
3. Jatinegara, Jakarta Timur
Jatinegara merupakan gerbang Benteng Belanda Meester Cornelis yang berfungsi untuk akses ke arah Buitenzorg, yang sekarang kita sebut Bogor.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan