Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Supaya Tidak Tertipu, Lakukan Hal-hal Berikut agar Open Trip Aman

Kompas.com - 08/12/2019, 09:10 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Beberapa waktu belakangan cukup banyak beredar kabar terjadinya kasus penipuan open trip yang dilakukan travel agent.

Salah satu yang terbaru adalah kasus Easy to Holiday yang hingga kini pengelolanya masih menghilang.

Open trip bermasalah seperti ini tidak hanya sekali terjadi. Tak sedikit dari open trip bermasalah yang berujung pada kerugian peserta, mulai dari materil hingga emosional.

Sistem kepercayaan antara wisatawan dan penyelenggara wisata saja memang tidak cukup untuk bisa jadi jaminan liburan akan berjalan dengan lancar.

Baca juga: Agen Perjalanan Open Trip Diduga Rugikan Traveler Ratusan Juta Rupiah

Maka dari itu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan tips memilih open trip khususnya agar meminimalisir kemungkinan penipuan.

Salah satu yang paling penting adalah memperhatikan lisensi yang dimiliki para travel agent atau penyelenggara open trip terpercaya.

Berikut tips memilih agar tidak tertipu open trip yang bermasalah.

1. Cek Lisensi

Menurut Sekretaris Jenderal Asosiasi Travel Agent Indonesia (Astindo) Pauline Suharno, sistem open trip jadi bermasalah karena biasanya yang mengadakan adalah perorangan.

Orang-orang tersebut biasanya tidak punya lisensi yang membuat mereka tidak memiliki badan hukum resmi yang bisa melindungi dalam penyelenggaraan open trip.

Baca juga: Jumlah Followers Bukan Jaminan Open Trip Profesional dan Terpercaya

"Cek lisensi bisa ke asosiasi. Karena kalau tidak ada lisensi resmi, kita enggak pernah tahu orangnya (penyelenggaranya) siapa," ujar Pauline kala dihubungi Kompas.com pada Jumat (07/12/2019).

"Mereka malah jadi seperti calo, yang bisa mengambil promosi dari OTA tapi pas akan berangkat ternyata promosinya enggak ada, pasti enggak benar," lanjutnya.

Sistem open trip memang berbeda dengan sistem yang ada di travel agent konvensional.

Menurut Pauline, penyelenggara open trip tidak memiliki akses untuk melakukan block seat tiket yang bisa berakibat pada habisnya kuota tiket murah yang awalnya sudah ditawarkan open trip.

Perjalanan yang digelar sejak 22 Desember 2017 sampai 26 Desember 2017 itu dilakukan sembari melakukan bakti sosial berupa donasi buku dan belajar bersama anak-anak di kawasan Ngemplak, Desa Sinduadi, Sleman, Yogyakarta. Bonusnya, para wisatawan bisa menikmati beraram destinasi indah yang mengesankan di Yogyakarta dan sekitarnya.Dok Open Trip Perjalanan yang digelar sejak 22 Desember 2017 sampai 26 Desember 2017 itu dilakukan sembari melakukan bakti sosial berupa donasi buku dan belajar bersama anak-anak di kawasan Ngemplak, Desa Sinduadi, Sleman, Yogyakarta. Bonusnya, para wisatawan bisa menikmati beraram destinasi indah yang mengesankan di Yogyakarta dan sekitarnya.
"Mereka menawarkan harga promo, bergantung pada promosi dari OTA dari agen travel," kata Pauline.

"Mereka kumpulkan orang dan biaya dulu, ibaratnya menjual lebih dulu tapi tidak modal untuk memesan duluan. Hal itu bermasalah ketika akan berangkat lalu harga berubah," lanjutnya.

Baca juga: Ini Kata Milenial soal Liburan Menggunakan Jasa Open Trip

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com