Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Virus Corona, McDonald's Indonesia Lakukan Langkah Ini...

Kompas.com - 17/03/2020, 20:02 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - McDonald's (McD) Indonesia memberlakukan kebijakan untuk mencegah penularan virus corona ( Covid-19 ).

Baca juga: Bagaimana Cara Starbucks Indonesia Cegah Virus Corona?

Untuk menjaga keselamatan dan keamanan konsumen serta karyawan, McDonald's meningkatkan tindakan pencegahan untuk memastikan gerainya bersih dan aman.

Tindakan yang diambil seperti pengecekan suhu tubuh bagi semua karyawan dan supplier McD setiap hari sebelum kerja.

Baca juga: Bagaimana Membedakan Makanan Fast Food dan Non Fast Food?

 

Lalu juga memberlakukan kebijakan satu pintu di restoran dan mengecek suhu tubuh semua konsumen yang akan memasuki restoran.

"Kami juga menyediakan hand sanitizer di semua restoran untuk konsumen dan karyawan," jelas Associate Director of Communication McDonald’s Indonesia Sutji Lantyka, saat dihubungi oleh Kompas.com, Selasa (17/3/2020).

Baca juga: Update: 55 Tempat Wisata yang Tutup di Jawa Tengah untuk Cegah Corona

McDonald's Indonesia juga meningkatkan frekuensi cuci tangan kepada setiap karyawan.

Selanjutnya meningkatkan frekuensi pembersihan di semua titik yang langsung kontak dengan konsumen menggunakan cairan sanitasi.

Termasuk self-ordering kiosk, gagang pintu, meja, kursi, nampan, area penyediaan saus sambal, area tunggu pesanan, area cuci tangan, area bermain anak-anak (playland), sampai musala.

Ilustrasi cuci tangan untuk tetap menjaga kebersihan. SHUTTERSTOCK/MARIDAV Ilustrasi cuci tangan untuk tetap menjaga kebersihan.

"Beberapa kebijakan seperti pembersihan semua touch points dengan konsumen secara reguler memang sudah sejak lama kami lakukan, tetapi sekarang kami lebih meningkatkan lagi frekuensinya," ujar Sutji.

Untuk memastikan semua dijalankan oleh karyawan, pihak McDonald's Indonesia juga membentuk gugus tugas khusus untuk Covid-19.

Gugus ini bertugas untuk membuat protokol dan SOP untuk mengantisipasi virus corona serta mengawasi semua prosedur dan protokol itu dijalankan dengan baik oleh semua karyawan.

Ilustrasi konsumen memesan makanan di McDonalds Indonesia. Dok. Shutterstock/Gratsias Adhi Hermawan Ilustrasi konsumen memesan makanan di McDonalds Indonesia.

Selain kebijakan yang diterapkan untuk konsumen, McDonald's Indonesia juga memberlakukan  kebijakan kerja dari rumah ( work from home ) secara bergantian mulai hari ini, Selasa (17/3/2020).

Peraturan ini berlaku untuk karyawan yang bekerja di kantor pusat. Karyawan dicek suhu tubuhnya sebelum masuk ke tempat kerja atau restoran.

McDonald's juga menyediakan hand sanitizer di berbagai lokasi di kantor maupun restoran. McDonald's pun membatalkan semua perjalanan dinas baik ke dalam maupun luar negeri.

Lalu juga membatalkan semua kegiatan perusahaan yang mengumpulkan orang banyak, termasuk meeting. Meeting dan training menggunakan video conference.

Ikuti peliputan dari hari ke hari tentang wabah ini dalam Liputan Khusus Wabah Virus Corona dan Indonesia Positif Terinfeksi Virus Corona di Kompas.com.

Baca juga: Panduan Lengkap Menghadapi Wabah Virus Corona

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Travel Update
7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

Travel Update
Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Travel Update
Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Travel Update
Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Travel Update
P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Travel Update
Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Jalan Jalan
5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

Jalan Jalan
25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com