Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Kebijakan Refund di 10 Jaringan Hotel Dunia, Ada Hilton dan Marriott

Kompas.com - 18/03/2020, 19:06 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -  Di tengah wabah corona ( Covid-19 ), sejumlah hotel harus menerima pembatalan dan permintaan pergantian tanggal pada menit terakhir.

Baca juga: Imbauan KBRI: Turis Indonesia Diminta Tunda Pergi ke Perancis karena Virus Corona

Dilansir dari Business Insider Singapore, WHO dan CDC telah menetapkan larangan untuk berpergian dan menunda rencana liburan.

Sehingga pihak hotel harus menetapkan kebijakan baru mengenai pembatalan, refund dan pergantian jadwal.

Berikut aturan dan kebijakan dari 10 jaringan hotel dunia terkait virus corona:

1. Disneyland dan Disney World Resorts

Melansir Forbes Disneyland akan ditutup seluruhnya mulai 16 Maret 2020 hingga akhir bulan.

Para tamu yang sudah memesan kamar pada 16 hingga 31 Maret dapat mengatur kembali tanggal menginap atau membatalkan pemesanan kamar Disney Resort atau paket Walt Disney Travel Company.

Baca juga: Imbas Virus Corona, Shanghai Disney Tutup Sementara

Jika tamu tidak melakukan pembatalan atau mengubah reservasi pada hari check-in, Disney akan secara otomatis mengembalikan pembayaran dalam waktu tujuh hari.

Disney akan menggratiskan semua biaya perubahan dan pembatalan yang diberlakukan untuk tanggal check-in hingga 30 Juni 2020.

2. Four Seasons

Bagi tamu Four Seasons yang bepergian dari China, Korea Selatan, Iran, dan Eropa kecuali Inggris tidak akan dikenakan biaya pembatalan hingga 15 April 2020.

Four Seasons juga akan menggratiskan semua biaya pembatalan untuk hotel di kawasan Asia Pasifik dan Eropa kecuali Britania Raya hingga 15 April 2020.

Selain itu Four Seasons telah meningkatkan praktik peri hal penanganan makanan, sanitasi, desinfeksi, dan kebersihan hotel. Four Seasons juga telah menerapkan langkah-langkah spesifik berdasarkan pedoman dari otoritas kesehatan di masing-masing negara dan wilayah.

Presidential Suite, Grand Hyatt Singapura.DOK. HYATT Presidential Suite, Grand Hyatt Singapura.

3. Hilton

Hilton menggratiskan semua biaya perubahan jadwal dan menawarkan pengembalian uang penuh untuk wilayah yang terkena dampak pembatasan perjalanan yang dikeluarkan pemerintah.

Baca juga: Bagaimana Cara Starbucks Indonesia Cegah Virus Corona?
Semua pemesanan yang dijadwalkan tiba sebelum 30 April 2020, dapat diubah atau dibatalkan tanpa biaya hingga 24 jam sebelum kedatangan yang dijadwalkan.

Setiap pemesanan baru yang dilakukan di portofolio Hilton yang dipesan antara 13 Maret lalu  dan 30 April 2020, dapat diubah atau dibatalkan secara gratis hingga 24 jam sebelum kedatangan.

4. Hyatt

Hyatt membebaskan biaya pembatalan untuk masa inap hingga 31 Maret 2020, untuk tamu yang tinggal di China, Korea Selatan, Jepang, dan Italia. Hal yang sama juga berlakupada pemesanan kamar melalui properti internasional.

5. InterContinental Hotels Group (IHG)

Brand yang meliputi Kimpton, Intercontinental, Holiday Inn, Crowne Plaza, dan lainnya, menggratiskan semua biaya pembatalan untuk pemesanan yang ada dan baru yang dibuat antara 9 Maret 2020 dan 30 April 2020.

Untuk pemesanan di luar 30 April 2020, IHG mengingatkan para tamu tentang fleksibilitas yang sudah dimasukkan ke dalam biaya dengan Tarif Fleksibel.

Harga yang ditetapkan dapat membuat tamu mengubah atau membatalkan reservasi mereka satu hingga dua hari sebelum kedatangan.

Dorado Beach, Ritz-Carlton Reserve, salah satu hotel dari jaringan Marriott International.DOK. RITZ CARLTON Dorado Beach, Ritz-Carlton Reserve, salah satu hotel dari jaringan Marriott International.

6. Marriott Hotels

Perusahaan membebaskan biaya pembatalan kamar hingga 31 Maret 2020, bagi tamu yang bepergian ke lokasi berikut: Asia Pasifik seperti daratan China, Hong Kong, Makau, Taiwan, Jepang, Korea Selatan, Polinesia Prancis, Maladewa, India, Sri Lanka, Bhutan, Nepal.

Baca juga: Lawan Corona, Akhirnya China Akan Larang Masyarakatnya Konsumsi Hewan Liar

Lalu juga Bangladesh, Thailand, Myanmar, Kamboja, Vietnam, Malaysia, Singapura, Indonesia, Filipina, Australia, Selandia Baru, Fiji, Kaledonia Baru dan Samoa, Italia.

Marriott juga membebaskan biaya pembatalan untuk negara-negara berikut: ke Arab Saudi: Thailand, Malaysia, Indonesia, Pakistan, Afghanistan, Irak, Filipina, Singapura, India, Lebanon, Suriah, Yaman, Azerbaijan, Kazakhstan, Uzbekistan, Somalia, Vietnam , UEA, Bahrain, Kuwait dan Mesir.

Marriott akan mengizinkan perubahan atau pembatalan tanpa biaya hingga 24 jam sebelum kedatangan.

Selama perubahan atau pembatalan dilakukan pada 30 April 2020, perlu diingat bahwa setiap perubahan reservasi yang ada akan tergantung pada ketersediaan dan perbedaan tarif.

7. Choice Hotels

Jaringan penginapan warabala yang berasal dari Amerika ini juga memberikan kebijakan baru.

Choice Hotels kini sudah menyebar di beberapa wilayah di Asia termasuk China, Korea Selatan dan Jepang.

Untuk setiap tamu yang tinggal di China, Korea Selatan, Jepang, dan Italia tidak dikenakan biaya pembatalan olah Choice Hotels untuk jadwal hingga 31 Maret 2020.

Wisatawan dengan pemesanan di China, Jepang, dan Italia juga dapat membatalkan tanpa biaya hingga akhir Maret.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

A peek inside one of our stylish, fully-appointed suites. #TheArtOfBelmond #SiemReap #Cambodia

A post shared by Belmond La Residence d'Angkor (@belmondresidenceangkor) on May 28, 2019 at 2:06pm PDT

8. Wyndham Hotels

Setiap tamu yang bepergian ke atau dari China, Korea Selatan, atau Italia yang rencananya akan menginap di salah satu hotel Wyndham juga dapat membatalkan pemesanan dan mengubah jadwal.

Pemesanan kamar hingga tanggal 31 Maret 2020, dapat membatalkan atau mengubah dengan bebas tarif atau gratis.

Semua properti Wyndham di seluruh dunia diwajibkan untuk mengakomodasi perubahan pemesanan harga. Selama permintaan diterima setidaknya 48 jam sebelum kedatangan.

9. Hotel Penisula

Hotel Penisula juga menetapkan beberapa kebijakan. Salah satunya biaya pembatalan dibebaskan untuk pemesanan kamar di bulan Maret dan April untuk semua tamu.

Para tamu dengan pemesanan di bulan Maret dan April dapat menunda perjalanan mereka untuk 12 bulan mendatang.

10. Belmond

Belmond akan membebaskan biaya pembatalan dan mengembalikan uang muka prabayar untuk jadwal menginap hingga 30 April 2020.

Kebijakan ini berlaku untuk tamu yang telah melakukan perjalanan dari atau melalui daratan Cina, Korea Selatan, Iran atau Italia.

Tamu perorangan dengan pemesanan di hotel-hotel di Italia atau Asia hingga 30 April 2020, tidak perlu membayar biaya pembatalan. Tamu juga bisa mendapat memperoleh kembali uang muka prabayar.

Ikuti peliputan dari hari ke hari tentang wabah ini dalam Liputan Khusus Wabah Virus Corona dan Indonesia Positif Terinfeksi Virus Corona di Kompas.com.

Baca juga: Panduan Lengkap Menghadapi Wabah Virus Corona

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com