Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Harga Tiket Pesawat Turun? Simak Prediksinya

Kompas.com - 04/06/2022, 08:33 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Meski telah memasuki low season pascalibur lebaran 2022, namun harga tiket pesawat terpantau belum juga turun.

Berdasarkan pengamatan Kompas.com, Jumat (3/6/2022), di sejumlah online travel agent (OTA), tiket pesawat Jakarta-Singapura bulan Juni sudah menyentuh harga di atas Rp 2 juta sampai dengan Rp 4 juta.

Bahkan, harga tiket pesawat rute Jakarta-Singapura sekali jalan, Kamis (2/6/2022), bisa mencapai Rp 8,6 juta untuk kelas ekonomi, di berbagai maskapai, dilaporkan oleh Kompas.com.

Adapun pada April lalu, tiket pesawat rute sekali jalan Jakarta-Singapura bisa didapat seharga mulai Rp 900.000, dilansir dari Kompas.com, Jumat (8/4/2022).

Baca juga:

Lantas, kapan harga tiket pesawat kembali turun?

Director of Marketing and Business Development The Pacific Asia Travel Association (PATA) Indonesia, Agus Canny, mengatakan, dengan kondisi khusus saat ini, kemungkinan harga tiket pesawat akan terkoreksi saat high season (musim puncak) tiba, mulai bulan Oktober mendatang.

Hal ini lantaran kondisi demand (permintaan) yang terbatas, dengan supply (penawaran) terbatas pula.

"Dulu kalau demand-nya naik dan supply-nya dalam keadaan normal, kan harganya naik, begitu sebaliknya. Tapi, kondisi pasar saat ini 'terbatas', itu yang dilihat tur operator dan ini sudah terjadi," kata Agus saat dihubungi Kompas.com, Jumat (3/6/2022).

Ia mencontohkan, seperti harga tiket dari Jakarta-Amsterdam pergi-pulang (PP) bulan Juni hingga 2.000 euro (sekitar Rp 30,94 juta).

Sementara itu, untuk keberangkatan bulan Oktober sampai Desember nanti turun menjadi 1.200 euro (sekitar Rp 18,56 juta) sampai 1.300 euro (sekitar Rp 20,11 juta).

"Inilah kita lihat terjadinya peningkatan demand untuk high season, tapi dalam kondisi pasar terbatas, supply-nya terbatas," sambungnya.

Baca juga: Tiket Pesawat Mahal, Ini Solusi Menparekraf Sandiaga

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Travel Update
Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Travel Update
6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

Hotel Story
4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

Hotel Story
5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

Jalan Jalan
Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Jalan Jalan
BaliSpirit Festival 2024 Targetkan Partisipasi 3.000 Turis Asing

BaliSpirit Festival 2024 Targetkan Partisipasi 3.000 Turis Asing

Travel Update
Sertifikasi Halal di 3.000 Desa Wisata Dipercepat hingga Oktober 2024

Sertifikasi Halal di 3.000 Desa Wisata Dipercepat hingga Oktober 2024

Travel Update
5 Pantai di Cilacap, Cocok Jadi Lokasi Healing dan Surfing

5 Pantai di Cilacap, Cocok Jadi Lokasi Healing dan Surfing

Jalan Jalan
Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com