Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batik Air Akan Buka Rute Medan Kualanamu-Singapura

Kompas.com - 19/06/2022, 12:12 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Batik Air (kode penerbangan ID), anggota dari Lion Air Group, akan segera terbang perdana rute Medan Kualanamu-Singapura dan menambah frekuensi penerbangan rute Jakarta-Singapura.

Penumpang bisa terbang via penghubung (hub) Bandara Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK) dan Bandara Internasional Kualanamu Medan di Deli Serdang, Sumatera Utara (KNO), terhubung langsung dengan Bandara Internasional Changi di Singapura (SIN).

Baca juga: Batik Air Buka Lagi Rute Jakarta - Kuala Lumpur PP, Mulai 27 Juni

"Kami senantiasa menyokong pemulihan global yang dilaksanakan secara bertahap dalam mendukung pengembangan mobilisasi pebisnis dan pelancong berbagai negara yang terhubung dari Indonesia," kata Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro, dalam rilis yang diterima Kompas.com, Minggu (19/6/2022).

Baca juga: Batik Air Buka Lagi Rute Bali - Melbourne PP, Mulai Rp 2,6 Juta

Pihaknya juga berkontribusi untuk mempermudah pergerakan berbagai sektor internasional, seperti logistik, perdagangan, dan pariwisata.

Jadwal Batik Air Jakarta ke Singapura saat ini

Berikut ini adalah jadwal penerbangan Batik Air dari Jakarta ke Singapura, maupun sebaiknya untuk saat ini:

Malindo air rebranding jadi Batik Airdokumentasi Batik Air Malindo air rebranding jadi Batik Air

  • Jakarta (CGK) – Singapura (SIN)

Nomor penerbangan ID-7153, berangkat dari Jakarta pukul 08.00 WIB dan tiba di Singapura pukul 10.45 waktu setempat. Beroperasi mulai 20 April 2022.

  • Singapura (SIN) – Jakarta (CGK)

Nomor penerbangan ID-7154, berangkat dari Singapura pukul 11.25 waktu setempat dan tiba di Jakarta pukul 12.15 WIB. Beroperasi mulai 20 April 2022.

  • Jakarta (CGK) – Singapura (SIN)

Nomor penerbangan ID-7151, berangkat dari Jakarta pukul 13.45 WIB dan tiba di Singapura pukul 16.30 waktu setempat. Beroperasi mulai 29 April 2022.

  • Singapura (SIN) – Jakarta (CGK)

Nomor penerbangan ID-7150, berangkat dari Singapura pukul 17.35 waktu setempat dan tiba di Jakarta pukul 18.25 WIB. Beroperasi mulai 29 April 2022.

Untuk rute Medan Kualanamu-Singapura dan Jakarta-Singapura, Batik Air akan mengoperasikan pesawat Airbus A320 (12 kursi kelas bisnis dan 144 kursi kelas ekonomi) dan Boeing 737-800NG (12 kelas bisnis dan 156 kelas ekonomi).

Baca juga: Batik Air Akan Buka Rute Jakarta-Singapura PP, Tiket Mulai Rp 900.000

Kedua armada ini merupakan generasi modern dan baru yang dikirim dari pabrikan pesawat.

Setiap penumpang akan mendapatkan makanan dan minuman (inflight meals), gratis bagasi 20 kg untuk kelas ekonomi dan 30 kg kelas bisnis, hiburan gratis inflight entertainment on demand serta dapat diakses dari perangkat smartphone dan tablet didukung oleh Tripper.

Para penumpang bisa menonton beragam film dengan berbagai genre, seperti Indonesia, Hollywood, dan Korea Selatan. Selain itu, dapat bermain games, membaca majalah digital, dan masih banyak lagi.

Baca juga: Syarat Bawa Laptop dan Powerbank ke Pesawat Lion Air, Batik Air, dan Wings Air

"Rute internasional Medan Kualanamu ke Singapura dan Jakarta ke Singapura mendatang diharapkan memberikan nilai lebih bagi pelancong dan pebisnis melanjutkan penerbangan (connecting flight) melalui Changi," ujar Danang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com