Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kegiatan Seru di Pulau Belitung, Wisata ke Pantai Laskar Pelangi

Kompas.com - 09/07/2022, 18:11 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

3. Nongkrong di Kong Djie Coffee

Kedai kopi legendaris sejak tahun 1973 ini sangat terkenal di kalangan warga Belitung dan wisatawan.

Meski tampak sederhana dengan bangunan kayu dan dinding tripleknya, namun nuansa klasik warung kopi Kong Djie sangat menyenangkan.

Wisatawan bisa memesan segelas Kopi O, salah satu menu andalan kedai kopi ini, yang terdiri dari kopi hitam pekat dan kental. Harganya mulai dari Rp 8.000 untuk gelas kecil dan Rp 10.000 untuk gelas berukuran besar.

Berikutnya, tersedia pula kopi susu. Perpaduan kopi dan susu kental manis ini dapat dibeli dengan harga serupa. Kedua menu ini tersedia dalam versi panas dan dingin (es).

Baca juga: Nikmatnya Kopi di Warkop Tertua Belitung yang Berusia Hampir 80 Tahun

4. Menikmati indahnya Pantai Laskar Pelangi

Pantai Tanjung Tinggi di Desa Ciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung.BARRY KUSUMA Pantai Tanjung Tinggi di Desa Ciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung.

Mengunjungi Pantai Tanjung Tinggi di Kecamatan Sijuk, Belitung, yang terkenal sebagai latar film Laskar Pelangi, ini menjadi daftar wajib sebelum meninggalkan Belitung.

Pantainya memesona dengan bebatuan granit menjulang tinggi. Airnya biru jernih dan pasirnya halus, seolah bersinergi melepas penat siapapun yang berkunjung ke tempat ini.

Pengelola juga menyediakan tangga untuk pengunjung yang ingin memanjat beberapa batu. Wisatawan bisa mencari tempat ternyaman untuk menikmati pemandangan.

Tak ada tarif masuk resmi ke pantai ini, sehingga wisatawan hanya perlu membayar biaya parkir. Wisatawan bisa bermain air atau bersantai di pasir sambil menunggu matahari terbenam.

Baca juga: Surau Tertua di Belitung, Masjid Sijuk yang Berdiri Sejak 1817

5. Mengunjungi surau tertua di Belitung

Masjid Al-Ikhlas Sijuk, masjid tertua di BelitungKompas.com/Wasti Samaria Simangunsong Masjid Al-Ikhlas Sijuk, masjid tertua di Belitung

Jika sempat, mampirlah ke surau (masjid) tertua yang ada di Pulau Belitung, Masjid Al-Ikhlas (Masjid Sijuk). Lokasinya persis di ujung tikungan Jalan Penghulu, Desa Sijuk, Kabupaten Belitung.

Masjid ini merupakan satu-satunya masjid yang masih ada dari empat masjid pertama di daerah Kecamatan Membalong.

Meski sudah berusia lebih dari dua abad, Masjid Sijuk masih mempertahankan desain awalnya sejak dibangun pada awal abad ke-19 Masehi, yakni berupa dinding kayu yang didominasi warna coklat tua.

Baca juga: Delegasi G20 Akan Kunjungi 4 Tempat Wisata di Belitung

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com