Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Snorkeling dan Tenun Ikat Digemari Turis Asing di Lembata NTT

Kompas.com - 24/06/2023, 09:48 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Snorkeling (selam permukaan), diving (selam), dan tenun ikat termasuk hal yang disukai wisatawan mancanegara (wisman) saat mengunjungi Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Mereka juga menyukai aktivitas snorkeling dan diving. Itu biasanya wisatawan dari Perancis dan Italia," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Kabupaten Lembata, Yakobus Andreas Wuwur, dikutip dari Antara, Sabtu (24/6/2023).

Baca juga:

Sementara itu, lanjutnya, wisman yang ingin melihat tenun ikat umumnya mengunjungi sejumlah lokasi, antara lain Lamalera dan Ile Ape.

Wisata budaya pun juga menjadi salah satu daya tarik wisman, termasuk ke Lamalera yang telah terkenal akan tradisi menangkap ikan paus.

Baca juga:

Jumlah kunjungan wisman ke Lambata meningkat

Bukit Cinta di Kabupaten Lembata, NTT.Dok. Wikimedia Commons/Cecil Purba Bukit Cinta di Kabupaten Lembata, NTT.

Yakobus mengatakan, jumlah kunjungan wisman ke kabupaten tersebut per Mei 2023 adalah 177 orang. Angka tersebut menunjukkan peningkatan bila dibandingkan dengan tahun 2022 yang sebanyak 153 orang. 

"Jumlah wisman per Mei 2023 jauh lebih besar bila dibandingkan dengan jumlah wisman keseluruhan per tahun 2022. Artinya kunjungan mulai banyak ke Lembata. Nanti kita lihat Juni ini pasti naik lagi," terangnya.

Dari catatan Disparekraf Lembata, jumlah kunjungan wisman pada tahun 2019 atau sebelum pandemi adalah 152 orang. 

Baca juga:

Pada tahun 2020, angka tersebut menurun drastis menjadi tiga orang. Penurunan juga terlihat pada tahun 2021 karena tidak ada wisman yang mengunjungi Lembata sama sekali.

Adapun pelonggaran syarat perjalanan terkait Covid-19 berdampak positif terhadap jumlah kunjungan wisman ke Lembata. 

Menurut Yakobus, pencapaian jumlah kunjungan wisman pada Mei 2023 menunjukkan optimisme akan bangkitnya sektor pariwisata di wilayah itu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tebing Kapur di Pecatu Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing Kapur di Pecatu Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com