Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korea Culture & Travel Festival 2023, Catat Deretan Promonya

Kompas.com - 02/09/2023, 11:08 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

3. Paket perjalanan

Jelang akhir tahun, sejumlah agen perjalanan menawarkan wisata musim dingin.

Dwidayatour, misalnya, menyediakan paket wisata delapan hari enam malam mulai dari Rp 17,9 jutaan.

Paket ini sudah termasuk mengunjungi Garden of Morning Calm, Lotte World, Eunpyeong Hanok Village, dan tahun baru di Seoul.

Baca juga: Alasan Wisata Kuliner Paling Disenangi Wisatawan Indonesia Saat ke Korea

Sementara paket wisata musim dingin Bayu Buana Travel mulai dari Rp 23,9 jutaan untuk perjalanan delapan hari enam malam. Paket ini memungkinkan wisatawan menjelajahi Pulau Nami, Busan, Seoul, Ski Resort, dan Gyeonggi.

Bagi penggemar K-Pop, Dwidayatour juga menyediakan beberapa paket terkait, seperti empat hari tiga malam tur BTS mulai dari Rp 5,7 jutaan dan lima hari empat malam Seoul + Busan One Asia Festival 2023 mulai dari Rp 18,7 jutaan.

4. Promo hotel

Promo hotel yang ditawarkan Bayu Buana Travel, misalnya, dibanderol mulai dari Rp 827.000-an untuk hotel bintang empat di kawasan Jeju, mulai dari Rp 860.000-an untuk Incheon, dan mulai dari Rp 892.000-an untuk Busan.

Sementara promo hotel untuk di Seoul mulai dari Rp 1,2 jutaan di berbagai agen perjalanan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com