Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Promo Tiket Taman Rekreasi di Kompas Travel Fair 2023, Ada Animalium

Kompas.com - 03/09/2023, 14:17 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Kompas Travel Fair (KTF) 2023 memasuki hari terakhir pada hari ini, Minggu (3/9/2023), di ICE BSD Tangerang, Banten. Pameran perjalanan ini menawarkan beragam promo, termasuk tiket masuk taman rekreasi.

"Banyak sekali promo-promo yang kami sediakan agar bisa dinikmati oleh para pengunjung KTF 2023," kata Wakil Direktur Bisnis Harian Kompas, Novi Estiyanto, di ICE BSD Tangerang, Jumat (1/9/2023).

Baca juga:

Khusus promo tiket masuk taman rekreasi, pengunjung bisa memperoleh harga spesial di booth PUTRI (Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia).

Berikut beberapa promo tiket masuk taman rekreasi selama pameran berlangsung.

Daftar promo tiket taman rekreasi di KTF 2023

1. Animalium

Animalium BRIN, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa BaratKOMPAS.com/SANIAMASHABI Animalium BRIN, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Wisata ilmu pengetahuan satwa terbesar di Indonesia, Animalium, menawarkan harga promo saat Kompas Travel Fair 2023.

Adapun promo yang ditawarkan yakni potongan harga tiket Rp 50.000. Jadi, pengunjung cukup membayar harga tiket sebesar Rp 20.000 (khusus dewasa).

Untuk diketahui, harga normal masuk Animalium yakni Rp 75.000 untuk pengunjung dewasa, dan Rp 100.000 untuk pengunjung anak-anak.

Animalium berlokasi di Jalan Raya Jakarta-Bogor Km 46, Sentul, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Baca juga:

2. The Lodge Maribaya

Wahana baru balon udara di area The Lodge Maribaya, Lembang, Bandung Barat.KOMPAS.COM/Bagus Puji Panuntun Wahana baru balon udara di area The Lodge Maribaya, Lembang, Bandung Barat.

Kawasan wisata The Lodge Maribaya di Lembang, Jawa Barat, memberikan harga tiket promo untuk tiket masuk kawasan dan tiket terusan.

Khusus tiket kawasan, harga promonya yakni Rp 32.500, dari harga normal Rp 65.000.

Sementara itu, untuk tiket terusan The Lodge Maribaya, harga promonya Rp 100.000, dari harga normal Rp 125.000.

Tiket terusan ini sudah termasuk tiket masuk kawasan, tiket masuk Fairy Garden, wahana Zip Bike, wahana Valley Swing, Wahana Hot Air Balloon Hydrolic, wahana The Lodge Hot Air Balloon, Funicular inn&out, dan Free Photo Hot Air Balloon Hydrolic.

Ada juga tiket terusan Fairy Garden seharga Rp 80.000, dari harga normal Rp 100.000.

Tiket terusan Fairy Garden sudah termasuk tiket masuk kawasan The Lodge Maribaya, tiket masuk Fairy Garden, wahana Carrousel, wahana sepeda listrik, wahana mini train, dan animal feeding.

Tiket promo The Lodge Group bisa digunakan hingga November 2023.

Baca juga: Aktivitas Menarik yang Bisa Dilakukan di The Lodge Maribaya

3. Kebun Raya Bogor

Fasilitas tempat duduk di Taman Akuatik, Kebun Raya BogorDOK KEBUN RAYA BOGOR Fasilitas tempat duduk di Taman Akuatik, Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor di Kota Bogor, Jawa Barat, menawarkan harga promo bundling berupa tiket masuk dan tiket bus seharga Rp 40.000 per orang.

Untuk diketahui, harga normal tiket masuk kawasan Kebun Raya Bogor yakni Rp 25.500, dan harga normal tiket bus yakni Rp 30.000 per orang.

Baca juga: 6 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan di Kebun Raya Bogor

4. Merapi Park Yogyakarta

Para wisatawan saat berfoto di landmark menara EiffelKOMPAS.com / Wijaya Kusuma Para wisatawan saat berfoto di landmark menara Eiffel

Wisata edukasi dan budaya Merapi Park Yogyakarta di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), memberi harga promo tiket Rp 25.000 dari harga normal Rp 55.000.

Harga promo Merapi Park Yogyakarta ini bisa diperoleh dengan minimum pembelian lima tiket.

Baca juga: Merapi Park Yogyakarta, Rasakan Berkeliling Dunia dalam Satu Destinasi

5. Jagat Satwa Nusantara

Pemandangan kafe di dalam gua, Taman Burung Jagat Satwa Nusantara TMII.Kompas.com/Suci Wulandari Putri Pemandangan kafe di dalam gua, Taman Burung Jagat Satwa Nusantara TMII.

Jagat Satwa Nusantara di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, menawarkan promo tiket bundling seharga Rp 90.000.

Pada paket ini sudah termasuk tiket masuk kawasan Taman Burung Jagat Satwa Nusantara Rp 55.000, dari harga normal 60.000.

Kemudian, ditambah tiket aktivitas Raptor Experience Rp 20.000 dari harga normal Rp 30.000, serta tiket Pelican Feeding Rp 15.000 dari harga normal Rp 20.000.

Tiket promo Taman Burung Jagat Satwa Nusantara pada Kompas Travel Fair 2023 bisa digunakan hingga akhir Desember 2023, tepatnya Minggu (31/12/2023).

Baca juga: Taman Burung TMII Punya Wajah Baru, Catat Harga Tiket dan Jam Bukanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com