Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta di Balik Kuliner Korea "Tteokbokki"

Kompas.com - 27/10/2015, 11:33 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Salah satu kuliner asal Korea, yakni tteokbokki, dapat ditemui dengan mudah di setiap sudut Korea (Korea Selatan). Pasalnya, kuliner tersebut merupakan jajanan kaki lima yang dapat dinikmati di pinggir jalan.

Berikut fakta-fakta lain tentang makanan yang terasa kenyal ini.

"Tteokbokki disebut makanan jalanan. Sering bisa ditemui di pinggir jalan," kata Operational Manager Samwon Group, Alvin, kepada KompasTravel, saat ditemui di sela-sela acara Jakarta Foodies Meet, di Puri Orchard, Jakarta, Minggu (25/10/2015).

Ketika berkunjung ke Korea, Alvin mengamati kuliner tteokbokki di sepanjang jalan Kota Seoul. Ia mengatakan, tteokbokki biasa disantap oleh para pekerja Korea sepulang kerja.

"Bahkan di tempat rest area tol juga ada," katanya.

Kuliner tteokbokki ini biasanya hadir pada sore dan malam hari di warung-warung pinggir jalan. Alvin menambahkan bahwa kuliner ini dinikmati oleh segala kalangan masyarakat Korea.

Untuk bahan pembuatan tteokbokki, makanan ini dibuat dari tepung kue beras. Makanan ini berisi timun, daun bawang, wortel, serta cabe merah juga hijau.

Perwakilan Korea Tourism Organization, Irma Maulida, juga membenarkan jika tteokbokki adalah makanan yang dapat ditemukan di setiap sudut Korea.

Ia juga mengatakan bahwa tteokbokki adalah jenis kuliner yang terbuat dari tepung kue beras yang menggunakan saus.

"(Tteokbokki) sangat gampang buat ditemui, di kota besar ataupun di kota kecil," kata Irma dalam pesan Whatsapp saat dihubungi KompasTravel, Minggu (25/10/2015).

Lulus dari Program Sarjana Bahasa dan Kebudayaan Korea Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, Irma juga mengatakan, jenis makanan tteokbokki adalah menu makanan ringan yang dijual di gerobak-gerobak.

"Ini makanan rakyat Korea. Kalau mau makan, ya tinggal makan," tutup Irma.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com