Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thailand Juga Punya "Kota Salju"...

Kompas.com - 23/12/2016, 15:08 WIB
Nursita Sari

Penulis

BANGKOK, KOMPAS.com - Untuk merasakan musim dingin (winter) dan berada di kota bersalju, wisatawan tak perlu pergi terlalu jauh. Coba datang ke Dream World saat liburan di Thailand.

Taman hiburan yang berada di Distrik Thanyaburi, Pathumthani, ini memiliki wahana Snow Town. Untuk memasukinya, wisatawan akan diminta untuk mengganti alas kaki dengan sepatu bot. Pengunjung juga perlu memakai jaket yang telah disediakan.

Perbedaan suhu akan sangat terasa saat Anda memasuki tempat tersebut. Tak tanggung-tanggung, suhu udara di dalam Snow Town adalah -5 derajat Celsius.

BACA JUGA: Thailand Punya Restoran Romantis ala Kastil Eropa

Asisten Direktur Pemasaran Dream World, Sakuntala Dechsombun, mengatakan bahwa suhu di dalam Snow World selalu di kisaran angka tersebut.

"Kami selalu mengaturnya dengan suhu minus 5 derajat," ujar wanita yang akrab disapa Duke itu kepada KompasTravel beberapa waktu lalu.

Di Snow Town, wisatawan bisa merasakan winter yang sebenarnya. Anda bisa menaiki snow slide, hingga mengunjungi rumah Santa Claus. 

Nursita Sari Snow town, salah satu wahana di Dream World, Thailand.

Snow Town hanyalah satu dari banyak wahana yang ada di Dream World. Masih banyak wahana permainan lainnya yang bisa dinikmati. Mulai dari wahana ekstrem seperti Tornado, Hurricane, dan Sky Coaster hingga wahana permainan anak-anak. 

Ada pula wahana permainan air seperti Grand Canyon, Super Splash, dan Taman Air Water Fun yang belum lama dibuka.

BACA JUGA: Palio Piazza, Tempat Belanja di Thailand Rasa Eropa

"Water Fun kami batasi satu jam untuk mengontrol keramaian. Kami mengantisipasi terjadinya kecelakaan saat bermain," kata Duke.

Wisatawan juga bisa menonton 4D Adventure, Animal Show, dan Hollywood Action pada waktu tertentu setiap harinya. Ada pula pertunjukan The Colors of the World Parade yang digelar tiap akhir pekan.

Nursita Sari Love garden di Dream World, Thailand.

Ada pula Giant House untuk melihat peralatan raksasa. Wisatawan juga dapat berfoto bersama pasangan maupun keluarga di taman yang diberi nama Love Garden.

Tiket masuk untuk menjajal semua wahana permainan yang ada di Dream World yakni 1.300 Baht atau sekitar Rp 490.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

Travel Update
8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

Jalan Jalan
Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Travel Update
5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

Jalan Jalan
6 Hotel Murah di Cilacap, Tarif mulai Rp 194.000

6 Hotel Murah di Cilacap, Tarif mulai Rp 194.000

Hotel Story
5 Tips Liburan dengan Open Trip yang Aman dan Menyenangkan

5 Tips Liburan dengan Open Trip yang Aman dan Menyenangkan

Travel Tips
3 Juta Wisatawan Kunjungi Banten Saat Libur Lebaran 2024, Lebihi Target

3 Juta Wisatawan Kunjungi Banten Saat Libur Lebaran 2024, Lebihi Target

Travel Update
Cara Menuju ke Wisata Pantai Bintang Galesong, 1 Jam dari Makassar

Cara Menuju ke Wisata Pantai Bintang Galesong, 1 Jam dari Makassar

Jalan Jalan
The 2nd International Minangkabau Literacy Festival Digelar mulai 8 Mei

The 2nd International Minangkabau Literacy Festival Digelar mulai 8 Mei

Travel Update
Wisata Pantai Bintang Galesong, Cocok untuk Liburan Bersama Rombongan

Wisata Pantai Bintang Galesong, Cocok untuk Liburan Bersama Rombongan

Jalan Jalan
Padatnya Wisatawan di Bali Disebut Bukan karena Overtourism

Padatnya Wisatawan di Bali Disebut Bukan karena Overtourism

Travel Update
Kunjungan Wisata Saat Lebaran 2024 di Kabupaten Malang Turun, Faktor Cuaca dan Jalan Rusak

Kunjungan Wisata Saat Lebaran 2024 di Kabupaten Malang Turun, Faktor Cuaca dan Jalan Rusak

Travel Update
Kemenparekraf Tegaskan Bali Belum Overtourism, tapi...

Kemenparekraf Tegaskan Bali Belum Overtourism, tapi...

Travel Update
Museum Benteng Vredeburg di Yogyakarta Akan Buka Kembali Juni 2024

Museum Benteng Vredeburg di Yogyakarta Akan Buka Kembali Juni 2024

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com