Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bakso Berbentuk Tumpeng di Yogyakarta, Seperti Apa?

Kompas.com - 25/03/2019, 18:23 WIB
Retia Kartika Dewi,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah viral dengan bakso petir sebesar 55 kg, kali ini di Yogyakarta ada variasi bakso unik berbentuk kerucut atau dikenal sebagai bakso tumpeng.

Bakso tumpeng ini bisa didapatkan di warung Lesehan Mbanyumili, Jalan Imogiri Timur Nomor 10, Singosaren, Bantul, Yogyakarta.

Pemilik sekaligus pencetus ide bakso tumpeng, Eko Supriyanto (32), mengungkapkan bahwa idenya ini tercipta karena usulan pelanggan yang meminta bakso berbentuk menyerupai tumpeng.

"Sebelumnya saya jualan nasi goreng tapi bentuknya tumpeng. Terus menjelang Hari Raya Idul Fitri 2017, itu ada masukan, saya diminta buat bakso. Soalnya kalau Lebaran kan banyak yang senang bakso," ujar Eko saat dihubungi Kompas.com, Senin (25/3/2019).

Menurut Eko, bakso di sekitar tempat tinggalnya juga memiliki variasi yang tidak biasa, seperti bakso berbentuk kotak. Namun, untuk bakso berbentuk kerucut ini belum ada yang menjualnya.

"Alhasil saya buat bakso tumpeng," ujar Eko.

Baca juga: Bakso Kuah dalam Batok Kelapa Muda, Bagaimana Rasanya?

Tak hanya itu, Eko juga menyediakan berbagai macam varian bakso tumpeng, sekaligus dengan harga yang berbeda. Harga tergantung dengan besarnya porsi yang diminta.

Dilansir dari akun Instagram Gunfood, @gunfood28, ia mengunggah video bakso tumpeng lengkap dengan sajian menunya.

Untuk bakso tumpeng ukuran kecil (S) dibanderol dengan harga Rp 17.000 per porsi, sementara untuk bakso tumpeng ukuran raksasa (XXXXX) dibanderol dengan harga mencapai Rp 400.000.

Eko mengungkapkan, bakso tumpeng ukuran XXXXX ini bisa disantap untuk 25 orang dengan isian 40 telur ayam, 0,5 kg tetelan sapi, dan juga cabai.

"Yang harga Rp 400.000 itu ada 40 telur dan 0,5 kg tetelan sapi, itu sekitar 5 kilogram, lah. Untuk varian lainnya sama, yakni telor cabe dan tetelan sapi, hanya banyaknya saja yang berbeda," ujar Eko.

Bakso tumpeng ukuran raksasa ini biasanya dipesan jika ada acara ulang tahun atau acara besar lainnya.

Namun, jika penikmat bakso ingin memesannya harus sehari sebelum bakso tersebut tersedia atau dihidangkan.

Tak hanya menjual bakso dengan isian, warung Mbanyumili ini juga menyediakan bakso tumpeng tanpa isian, dengan harga Rp 14.000.

Membuat sendiri

Selain itu, dalam proses pembuatan bakso tumpeng, Eko mengaku membuatnya sendiri, seperti penyetakan daging membentuk kerucut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com