Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Budaya di Manggarai Timur NTT, Utamakan Wisata Budaya dan Religi

Kompas.com - 07/07/2022, 12:33 WIB
Markus Makur,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

BORONG, KOMPAS.com - Paroki ST Hubertus Sok, Kevikepan Borong, Keuskupan Ruteng menggelar festival budaya dan pameran ekonomi kreatif yang dipadukan dengan prosesi Arca Bunda Maria, bertempat di Pantai Ligota, 5 sampai 6 Juli 2022.

Festival menampilkan atraksi khas adat Manggarai Timur seperti Sanda, Mbata, Main Mangka, musik tradisional seperti Tinding, Gambus, juga beberapa tarian kreasi dari umat setempat.

Pelaksanaan festival budaya ini merupakan penerapan dari ditetapkannya tahun 2022 sebagai Pastoral Pariwisata Holistis oleh Keuskupan Ruteng dengan mengusung tema Berpartisipasi, Berbudaya, Berkelanjutan.

Baca juga: 400 Orang Ikuti Festival Budaya Parade Songke di Manggarai Timur, NTT

Panitia festival Pantai Ligota, Desa Compang Ndejing, Agustinus Harum dalam laporannya mengatakan, pariwisata holistis mencakupi berbagai aspek kesejahteraan masyarakat dan terintegrasi dengan kebutuhan ciptaan Tuhan.

Konsep ini kemudian oleh Paroki Sok diwujudkan dalam sebuah aksi nyata dengan melibatkan partisipasi umat atau warga, berkolaborasi dengan aksi dengan pemerintah, tokoh agama, dan tokoh masyarakat dengan mengedepankan pariwisata budaya dan religi

"Bangun pariwisata tidak cukup hanya destinasinya saja tepat juga manusi serta budayanya" kata Harum

Festival dibuka oleh Sekretaris Daerah Manggarai Timur Bonifasius Hasudungan. Ia menjelaskan, tempat ini ke depannya akan menjadi lokasi yang banyak dikunjungi wisatawan.

Baca juga: Berburu Matahari Terbit di Pesisir Selatan Manggarai Timur NTT

Maka dari itu, peluang ini mesti ditangkap warga dengan memaksimalkan potensi yang ada, sehingga memberikan dampak bagi peningkatan ekonominya.

Festival Budaya diawali dengan perayaan ekaristi kudus berupa misa Inkulturasi dalam bahasa Manggarai.

Festival Pantai Ligota, Desa Compang Ndejing, Kecamatan Ranamese, Kab. Manggarai Timur, NTT, 5-6 Juli 2022. (DOK/SEKSI PUBLIKASI PANTAI LIGOTA MATIM-HENDRIK GOSTAL FANDI)DOK/SEKSI PUBLIKASI FESTIVAL LIGOTA BEACH MATIM-HENDRIK GOSTAL FANDI Festival Pantai Ligota, Desa Compang Ndejing, Kecamatan Ranamese, Kab. Manggarai Timur, NTT, 5-6 Juli 2022. (DOK/SEKSI PUBLIKASI PANTAI LIGOTA MATIM-HENDRIK GOSTAL FANDI)

Selain atraksi budaya, para penjual dari warga setempat dengan menu pangan lokal yaitu pisang, sorghum, jagung, umbi-umbian, jantung pisang yang dikelola menjadi kerupuk dan makanan ringan.

Baca juga: Bukit Tuwit Manggarai Timur, NTT, Mistisnya Kampung Adat Masa Lalu

Seluruh rangkaian Festival Budaya dan Pameran Ekraf ditutup dengan Misa Inkulturasi yang dipimpin oleh Vikaris Keuskupan Borong, Romo Simon Nama, Selasa (6/7/2022) pukul 16.00 Wita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com