Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 2 Car Free Day di Kabupaten Karanganyar, Satu Lagi di Colomadu

Kompas.com - 05/11/2023, 17:05 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Suatu daerah biasanya menggelar hari bebas kendaraan bermotor (car free day) atau CFD di pusat kota.

Namun di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, CFD digelar di dua tempat berbeda pada hari yang sama.

CFD Karanganyar digelar di pusat kota jalan utama di Alun-alun Karanganyar, dan di Kecamatan Colomadu (Karanganyar sebelah barat).

Baca juga: Car Free Day Juga Digelar di Kabupaten Karanganyar, Ini Rutenya

Adapun Kecamatan Colomadu adalah bagian Kabupaten Karanganyar yang terpisah dari wilayah utama.

Antara Kecamatan Colomadu dan wilayah Kabupaten Karanganyar, dipisahkan oleh Kota Surakarta dan Kabupaten Boyolali.

Adapun Car Free Day Colomadu ini dibuka dan diresmikan oleh Bupati Karanganyar Juliatmono pada Minggu (25/9/2022).

CFD Colomadu

Kompas.com sempat berkunjung langsung ke CFD Colomadu pada Minggu (5/11/2023) dan menjelajah ujung sampai ujung.

CFD Colomadu dimulai dari pertigaan Hotel Alana, lalu ke arah timur sejauh 3,4 kilometer (km) sampai perempatan Polsek Colomadu (sebelah barat De Tjolomadoe).

Baca juga: Harga Tiket Masuk De Tjolomadoe Terbaru dan Jam Bukanya

Kompas.com saat itu menyusuri CFD Colomadu dari arah timur ke barat. Hampir sama dengan acara serupa di daerah lain, kendaraan tidak diizinkan melintas.

Orang-orang hanya bisa berjalan kaki atau naik sepeda. Beberapa orang juga terlihat menggunakan jasa dokar.

Suasana Car Free Day Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (5/11/2023).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Suasana Car Free Day Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (5/11/2023).

Suasana cenderung lengang di sisi timur dan mulai ramai dari Lor In Hotel dan makin ramai apabila terus ke barat.

Pusat keramaian CFD Colomadu ada di sebelah timur De Tjolomadoe dengan banyaknya pedagang di kanan-kiri jalan, juga masyarakat yang berjalan-jalan atau olahraga.

Baca juga: De Tjolomadoe: Jam Buka, Tiket Masuk, dan Aktivitas

Dibandingkan dengan CFD Kota Solo, CFD Colomadu lebih lengang. Pemandangan sawah juga beberapa kali menghiasi kanan-kiri jalan.

Pengunjung juga bisa berfoto di tempat-tempat estetis, seperti depan Edutorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta yang seperti stadion, hingga di halaman De Tjolomadoe.

Suasana Car Free Day Colomadu di Depan Editorium UMS, Minggu (5/11/2023).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Suasana Car Free Day Colomadu di Depan Editorium UMS, Minggu (5/11/2023).

Sama seperti CFD di daerah lain, CFD Colomadu selesai pukul 09.00 WIB. Namun, jam mulainya lebih siang, yakni pukul 06.00 WIB. Sementara, CFD Solo dimulai pukul 05.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com