Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Vila di Lembang buat Liburan Tahun Baru, Ada Kolam Renang 

Kompas.com - 17/12/2023, 22:44 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Lembang di Kabupaten Bandung, Barat merupakan salah satu destinasi wisata populer. Wisatawan bisa mengisi liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 dengan berwisata ke Lembang. 

Pengunjung dari luar kota, bisa menginap di sejumlah vila di Lembang. Ada beragam fasilitas menarik dari beberapa vila di Lembang, termasuk kolam renang dan taman. 

Baca juga:

Vila di Lembang 

Berikut rekomendasi vila di Lembang sebagai alternatif menginap saat liburan Natal dan Tahun Baru. 

1. Villa Gardenia

Area kolam renang di Villa Gardenia LembangDok. https://villagardeniabandung.zoombookdirect.com/ Area kolam renang di Villa Gardenia Lembang

Jika mencari vila yang dikelilingi dengan tanaman hijau, maka Villa Gardenia bisa menjadi alternatif. Sesuai dengan namanya, vila ini dikelilingi dengan taman yang tertata rapi. 

Akomodasi ini juga dilengkapi dengan kolam renang. Villa Gardenia dikelilingi dengan panorama perbukitan yang indah sehingga menambah daya tariknya. 

Lokasinya berada di Kompleks Triniti Blok L Nomor 17, Jalan Terusan Sersan Bajuri, Cihideung, Lembang, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat. Tarif menginap di Villa Gardenia mulai dari Rp 1,3 juta, lewat situs resminya. 

2. Villa Astuti Lestari

Bangunan Villa Astuti Lestari, Lembang. Salah satu penginapan dekat Lembang Park & Zoo. Dok. Villa Astuti Lestari Bangunan Villa Astuti Lestari, Lembang. Salah satu penginapan dekat Lembang Park & Zoo.

Jika mencari vila di Lembang yang terjangkau, maka Villa Astuti Lestari bisa menjadi alternatif. Melansir dari situs resminya, akomodasi ini menawarkan kamar dan vila. 

Ada dua tipe vila, yakni Villa Utama dan Villa Dua. Fasilitas kamar meliputi ruang keluarga, TV, ruang makan, dapur, kamar mandi dengan bathtub, ruang serbaguna, teras, dan halaman.

Tarif menginap di Villa Astuti Lestari dibanderol mulai Rp 500.000 per malam, untuk tipe Villa Kecil pada weekday. Alamatnya berada di Jalan Terusan Sersan Bajuri, Cihideung, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

3. Omah Angkul Angkul

Omah Angkul Angkul Villa Bandung.INSTAGRAM @omahangkuangkulvilla Omah Angkul Angkul Villa Bandung.

Vila di Lembang yang satu ini menawarkan konsep Bali. Pengunjung bisa menemukan ornamen bernuansa Bali pada beberapa sudut vila dan pohon pohon yang dililit kain poleng di beberapa sudut. 

Fasilitas Omah Angkul Angkul terbilang lengkap. Salah satunya kolam renang pribadi alias private pool yang cocok untuk keluarga maupun pasangan. 

Alamatnya berada di Jalan Mesjid Nagrak Nomor 9, Sukajaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Tarif menginap di Omah Angkul Angkul mulai dari Rp 1,3 juta lewat Agoda. 

4. Villa ChavaMinerva 

Villa ChavaMinerva Bambuhttp://www.villachavaminerva.com Villa ChavaMinerva Bambu

Daya tarik Villa ChavaMinerva adalah bangunan yang terbuat dari bambu, sehingga memberikan kesan natural. Alamatnya berada di Jalan Lapang Desa Cikole, Cibogo, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat. 

Tarif menginap di Villa ChavaMinerva mulai dari Rp 900.000 pada weekday dan Rp 1,5 juta saat weekend. Kapasitasnya mampu menampung enam hingga delapan orang dewasa dan anak-anak. 

Tarif tersebut sudah meliputi fasilitas kasur, dapur bersama, sarapan, kudapan, wifi, perlengkapan mandi, dan sebagainya. Villa ChavaMinerva juga dilengkapi dengan playground, taman kelinci, dan wisata petik strawberi.

Baca juga:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com