Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kuota Haji 2023 Lebih dari 200.000, Simak Tips Bikin Paspor Haji

KOMPAS.com - Kuota haji Indonesia pada tahun 2023 diberikan total untuk 221.000 jemaah, berdasarkan kesepakatan penyelenggaran ibadah haji 1444 H/2023 M yang ditandatangani oleh Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Kerajaan Arab Saudi, Selasa (10/1/2023).

Menanggapi kebijakan tersebut, Subkoordinator Humas Ditjen Imigrasi Achmad Nur Saleh memberikan tips persiapan permohonan paspor haji.

  • Apa yang Terjadi jika Barang Jemaah Haji Tertinggal di Masjid Nabawi?
  • Apa Itu Haji Furoda? Beda dari Haji Reguler, Ini 5 Faktanya

“Bagi jamaah haji yang baru pertama kali membuat paspor, mohon mempersiapkan surat rekomendasi Kepala Kantor Kementerian Agama di Kabupaten/Kota setempat," kata Achmad, dikutip dari laman resmi Ditjen Imigrasi, Rabu (11/1/2023).

Tak hanya itu, ia menambahkan, ada beberapa dokumen lain yang perlu dipersiapkan. 

"Dokumen lainnya yang juga harus dilampirkan yaitu KTP, KK (Kartu Keluarga), akta kelahiran, buku nikah/ijazah, dan surat penetapan ganti nama apabila pernah mengganti nama,” imbuhnya.

Lebih lanjut, kata dia, apabila pemohon hanya memiliki satu kata dalam namany, maka yang bersangkutan wajib menambahkan nama ayah kandung di halaman endorsement paspor (halaman 4 dan 5).

"Untuk perjalanan haji, nama jamaah harus terdiri dari tiga kata di paspor," terang Achmad. 

Achmad menambahkan, untuk mempermudah jemaah haji, penyelenggara haji atau instansi terkait dapat mengajukan layanan Paspor Jemput Bola.

Dengan layanan ini, jemaah haji tidak perlu pergi ke kantor imigrasi.

"Petugas yang akan datang ke tempat yang telah ditentukan, khusus untuk wawancara dan biometrik para jemaah,” tambahnya. 

  • Jangan Lakukan Ini di Jabal Rahmah Saat Haji dan Umrah
  • Lion Air Akan Buka Lagi Penerbangan Umrah dari Aceh ke Arab Saudi

Sebagai informasi, kesepakatan antara Pemerintah Republik Indonesia dan Pemerintah Arab Saudi ditandatangani oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas bersama Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq F Al Rabiah di Jeddah, Arab Saudi.

Kuota itu terdiri atas 203.320 jemaah haji reguler dan 17.680 jemaah haji khusus.

"Tahun ini juga tidak ada pembatasan usia sehingga jamaah berusia di atas 65 tahun bisa diberangkatkan," pungkasnya. 

https://travel.kompas.com/read/2023/01/11/162603827/kuota-haji-2023-lebih-dari-200000-simak-tips-bikin-paspor-haji

Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke