Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sumbar Kehilangan 3,5 Juta Potensi Wisatawan akibat Pandemi

KOMPAS.com - Provinsi Sumatera Barat mencatat kehilangan sekitar 3,5 juta potensi wisatawan akibat pandemi Covid-19.

Situasi pandemi juga disebut membuat angka kunjungan semakin menurun.

Dikutip dari Antara, Kepala Dinas Pariwisata Sumatera Barat Luhur Budianda menyebutkan, sebelum pandemi atau pada 2019, kunjungan ke Sumatera Barat mencapai sekitar 8,2 juta orang, baik wisatawan nusantara maupun mancanegara.

Namun, lebih dari dua tahun pandemi, angka kunjungan wisatawan anjlok menjadi 4,5 juta orang saja.

"Artinya, kita kehilangan 3,5 juta wisatawan dan ini tentu membuat kita miris serta berupaya agar wisatawan tertarik kembali datang ke Sumatera Barat," kata Luhur di Padang, Rabu (18/1/2023), seperti dikutip Antara.

Untuk memulihkan angka kunjungan wisatawan, Sumatera Barat sudah menyusun sejumlah agenda pariwisata sepanjang 2023.

  • 10 Wisata Pantai di Padang, Santai di Pasir Putih
  • 2,8 Juta Wisatawan Kunjungi Padang pada 2022, Naik 100 Persen

Saat ini, tercatat ada 77 agenda pariwisata, dengan agenda terdekat adalah Festival Cap Go Meh.

"Di awal tahun ini ada Festival Cap Go Meh di Kota Padang yang merupakan puncak perayaan Imlek yang dirayakan oleh etnis Tionghoa di Kota Padang," ucapnya.

"Orang datang ke Sumatera Barat itu karena budaya dan ini yang coba kita kembangkan bersama agar kegiatan budaya yang ada dikemas sedemikian rupa menjadi agenda wisata," kata dia.

Luhur berpesan agar agenda yang digelar juga dapat dipromosikan sehingga menarik wisatawan untuk berkunjung.

https://travel.kompas.com/read/2023/01/19/071400927/sumbar-kehilangan-35-juta-potensi-wisatawan-akibat-pandemi

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke