Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/12/2021, 17:02 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jumlah wisatawan domestik yang melakukan perjalanan ke Bali menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) diprediksi mencapai sedikitnya 30.000 orang.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, I Gusti Ngurah Rai Suryawijaya menyebutkan adanya target jumlah kunjungan wisatawan domestik ke Bali.

Peningkkatan jumlah wisatawan domestik tersebut diperkirakan dimulai sekitar 20 Desember 2021.

"Melihat situasi terkini, saya memprediksi ada peningkatan jelang Nataru, sekitar tanggal 20 Desember ke atas."

"Perkiraan saya akan ada 15.000-20.000 wisatawan melalui udara, dan 15.000 wisatawan melalui pelabuhan," jelas Suryawijaya kepada Kompas.com, Kamis (16/12/2021).

Baca juga:

Ketua PHRI Badung ini juga memprediksikan tingkat okupansi penginapan pada saat Nataru akan meningkat rata-rata dari awalnya hanya 35 persen, menjadi 50-60 persen. 

Meski begitu, Suryawijaya berharap situasi membaik sehingga wisatawan mancanegara (wisman) bisa mulai berdatangan kembali ke Bali.

Dalam rapat koordinasi usulan pertimbangan kebijakan pemerintah pada Rabu (15/16/2021), misalnya, ia menyampaikan beberapa permasalahan mengenai nihilnya wisman yang datang ke Pulau Dewata.

Untuk itu, ia mengingatkan kepada masyarakat secara umum dan para pelaku wisata untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan agar kasus positif Covid-19 bisa semakin terkontrol.

"Semoga pasca Nataru kasus positif Covid-19 tetap landai dan satu digit. Sehingga, kita bisa membahas beberapa regulasi yang menghambat wisman ke Bali," tambah dia.

Baca juga:

Petugas melintas saat hari pertama pembukaan kembali penerbangan internasional di area Terminal Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Kamis (14/10/2021). Bandara Ngurah Rai resmi dibuka kembali untuk melayani penerbangan internasional meskipun hingga Kamis siang masih belum ada pengajuan 'slot time' penerbangan internasional dari maskapai penerbangan di bandara tersebut. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/nzANTARA FOTO/FIKRI YUSUF Petugas melintas saat hari pertama pembukaan kembali penerbangan internasional di area Terminal Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Kamis (14/10/2021). Bandara Ngurah Rai resmi dibuka kembali untuk melayani penerbangan internasional meskipun hingga Kamis siang masih belum ada pengajuan 'slot time' penerbangan internasional dari maskapai penerbangan di bandara tersebut. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/nz

Mengutip Tribun Bali, (16/12/2021), Suryawijaya menyampaikan pada momen raker tersebut tentang adanya beberapa regulasi atau permasalahan yang dianggap menghambat kunjungan wisman ke Bali.

Pertama, berkaitan dengan karantina. Pihaknya akan mengusulkan agar kebijakan karantina bisa dihapuskan jika wisman memiliki hasil tes PCR negatif.

Menurutnya, hal itu memungkinkan karena Bali sudah temrasuk zona hijau.

Persoalan kedua adalah visa. Jenis visa calon wisatawan dibatasi yaitu 1.500 online dan harus menggunakan sponsor, sehingga dirasa memberatkan. Jadi, sebaiknya visa on arrival diberlakukan kembali.

Terakhir, terkait kebijakan penerbangan atau flight policy. Pihaknya mengajukan agar kebijakan ini direvisi karena dianggap memberatkan. Sebab, wisman saat ini hanya diperbolehkan melakukan penerbangan langsung (direct flight) dari negara asal.

Beberapa pengajuan pendapat ini akan disampaikan segera oleh Gubernur Bali, Wayan Koster kepada pemerintah pusat dan kementerian/lembaga terkait.

“Mudah-mudahan pemulihan pariwisata di Bali bisa dilakukan tahun 2022, dan pemantapan di 2023. Kita mengimbau jangan sampai melakukan tindakan yang mengundang massa seperti demo, karena bisa mengurangi citra Bali sebagai destinasi yang aman dan damai”, tambahnya.

Baca juga:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Jadwal dan Tarif Kapal Feri Pelabuhan Harbour Bay Batam ke Puteri Harbour Malaysia, Desember 2023

Jadwal dan Tarif Kapal Feri Pelabuhan Harbour Bay Batam ke Puteri Harbour Malaysia, Desember 2023

Travel Update
Nikmati Musik dan Tari Tradisional di Parapuar Labuan Bajo, Pas untuk  Berakhir Pekan

Nikmati Musik dan Tari Tradisional di Parapuar Labuan Bajo, Pas untuk Berakhir Pekan

Travel Update
Wisata Dieng Tetap Buka Saat Libur Nataru 2024 

Wisata Dieng Tetap Buka Saat Libur Nataru 2024 

Travel Update
Target Kunjungan Turis Asing ke Indonesia 15 Juta Orang Tahun 2024, Ini Upaya Mencapainya

Target Kunjungan Turis Asing ke Indonesia 15 Juta Orang Tahun 2024, Ini Upaya Mencapainya

Travel Update
5 Hotel Dekat Stasiun Bandung, Bisa Jalan Kaki

5 Hotel Dekat Stasiun Bandung, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Harga Tiket dan Jam Buka MuseumKu Gerabah Yogyakarta, Masuk Gratis

Harga Tiket dan Jam Buka MuseumKu Gerabah Yogyakarta, Masuk Gratis

Jalan Jalan
Umrah Mandiri Vs Umrah dengan Travel Agent, Pilih Mana?

Umrah Mandiri Vs Umrah dengan Travel Agent, Pilih Mana?

Travel Tips
Korea Selatan Berencana Bebaskan Biaya Visa Elektronik untuk Turis Indonesia

Korea Selatan Berencana Bebaskan Biaya Visa Elektronik untuk Turis Indonesia

Travel Update
MuseumKu Gerabah Yogyakarta, Mengenal Kasongan di Tempat Estetis

MuseumKu Gerabah Yogyakarta, Mengenal Kasongan di Tempat Estetis

Jalan Jalan
Umrah Mandiri Tanpa Travel Agent, Apakah Bisa?

Umrah Mandiri Tanpa Travel Agent, Apakah Bisa?

Travel Tips
Etihad Airways Terbang ke Bali Pertama Kalinya per April 2024

Etihad Airways Terbang ke Bali Pertama Kalinya per April 2024

Travel Update
3 Tips Maksimalkan Promo Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023

3 Tips Maksimalkan Promo Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023

Travel Tips
Jelang Nataru, Tingkat Okupansi Hotel Naik 30 Persen di Aceh

Jelang Nataru, Tingkat Okupansi Hotel Naik 30 Persen di Aceh

Hotel Story
Super Air Jet Buka Rute Baru Batam-Pekanbaru-Padang per 20 Desember

Super Air Jet Buka Rute Baru Batam-Pekanbaru-Padang per 20 Desember

Travel Update
Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023 Beri Diskon Paket Umrah hingga Rp 2 Juta

Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023 Beri Diskon Paket Umrah hingga Rp 2 Juta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com